Ekonomi

Bupati Malang HM Sanusi Apresiasi Kiprah Koperasi Wanita di Kabupaten Malang

Kamis, 17 September 2020 - 17:36 | 41.41k
Bupati Malang HM Sanusi saat meninjau UMKM hasil binaan Kopwan di Pagak. (FOTO: Humas Pemkab Malang)
Bupati Malang HM Sanusi saat meninjau UMKM hasil binaan Kopwan di Pagak. (FOTO: Humas Pemkab Malang)

TIMESINDONESIA, MALANG – Kiprah yang dilakukan oleh Koperasi Wanita atau Kopwan di Kabupaten Malang dalam sektor peningkatan perekonomian masyarakat mendapat pujian Bupati Malang HM Sanusi.

Apresiasi disampaikan oleh orang nomor satu di Pemkab Malang tersebut ketika membuka Bimtek Kopwan dan UMKM di Desa/Kecamatan Pagak, Kamis (17/9/2020).

"Koperasi wanita dan UMKM Kabupaten Malang telah mampu bangkit di tengah persaingan bisnis yang semakin berat dan Pandemi seperti sekarang," ujar Bupati Malang HM Sanusi dalam sambutannya.

Lebih lanjut dia mengatakan, meski kiprah Kopwan selama ini tidak perlu diragukan lagi,  Pemkab Malang tetap memberikan pembinaan agar eksistensinya terjaga.

‘’Peningkatan peran Koperasi Wanita serta UMKM mutlak harus dapat dimaksimalkan pada era modern ini. Bentuknya melalui pelatihan dan sekaligus Bimbingan Teknis seperti dilakukan sekarang," ungkapnya.

Menurutnya, para pelaku Koperasi Eanita6 dan sekaligus UMKM harus memiliki kemampuan untuk mengembangkan konsep value added atau nilai tambah terhadap produk atau jasa yang dihasilkan. 

"Hal ini penting dilakukan, mengingat saat ini begitu banyak produk dan jasa yang beredar di pasaran, sehingga kemampuan untuk menambah nilai pada produk atau jasa merupakan suatu kebutuhan mutlak," kata politisi PDI Perjuangan tersebut.

Masih kata Sanusi, Kopwan dinilai sebagai media tepat sebagai penggerak roda perekonomian masyarakat. Khususnya juga yang telah memiliki UMKM.

"Bagi perempuan serta ibu-ibu, bergabung melalui Kopwan menjadi salah satu upaya untuk membantu perekonomian keluarga," tuturnya.

Bupati Malang HM Sanusi berharap besar kepada Koperasi Wanita di Kabupaten Malang agar dapat terus berkembang dan memberikan kontribusi dalam pembangunan serta peningkatan perekonomian masyarakat. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Imadudin Muhammad
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES