Olahraga

Timnas U-19 Imbangi Arab Saudi, Shin Tae-yong: Terima Kasih Sudah Mau Bekerja Keras

Sabtu, 12 September 2020 - 10:27 | 77.93k
Pelatih Senior Timnas Indonesia saat memberikan materi latihan Recovery Training kepada skuad Garuda Muda menjelang pertandingan melawan Arab Saudi (foto: Dokumen/PSSI)
Pelatih Senior Timnas Indonesia saat memberikan materi latihan Recovery Training kepada skuad Garuda Muda menjelang pertandingan melawan Arab Saudi (foto: Dokumen/PSSI)

TIMESINDONESIA, JAKARTATimnas U-19 asuhan pelatih Shin Tae-yong berhasil menahan imbang Arab Saudi dengan skor 3-3 pada laga uji coba bertajuk International U-19 Friendly Tournament 2020 di Stadion Igraliste NK Polet, Sveti Martin na Mauri, Jumat 11 September 2020.

Pada laga ini Indonesia tertinggal 0-3 terlebih dahulu oleh Arab Saudi. Namun semangat juang Garuda Muda mampu membalas tiga gol lewat Irfan Jauhari di menit ke-45 lalu Saddam Emiruddin menit 52' dan Braif Fatari menit ke 90'.

Usai pertandingan pelatih timnas U-19, Shin Tae-yong mengapresiasi perjuangan pemain yang tidak kenal menyerah meski telah tertinggal tiga gol.

"Terima kasih kepada pemain yang telah bekerja keras hari ini. Babak pertama kami sudah bagus, namun ada beberapa kekurangan yang sanggup dimanfaatkan oleh Arab Saudi menjadi gol. Tetapi babak kedua, pemain sanggup bermain lebih baik," kata Shin Tae-yong kepada awak media di Jakarta, Sabtu (12/9/2020).

Pelatih asal Korea Selatan tersebut menambahkan bahwa masih banyak kekurangan Timnas U-19 yang dibenahi. Terutama soal fisik pemain.

"Pada tiga kali uji coba terlihat pertahanan menjadi pekerjaan rumah untuk segera kami poles lebih baik lagi. Stamina pemain juga harus makin ditingkatkan," pungkas Shin Tae-yong selaku pelatih kepala Timnas U-19. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES