Politik

Dua Paslon Pilbup Situbondo Jalani Tes Kesehatan

Rabu, 09 September 2020 - 12:32 | 25.47k
Dua bakal pasangan calon Pilbup Situbondo jalani tes kesehatan di RS Saiful Anwar Malang (Foto: Uday/TIMES Indonesia)
Dua bakal pasangan calon Pilbup Situbondo jalani tes kesehatan di RS Saiful Anwar Malang (Foto: Uday/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, SITUBONDO – Dua Bakal Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Situbondo, Karna Suswandi - Khoirani (Karunia) dan Yoyok Mulayadi - Abu Bakar Abdi (Mulya Abadi) menjalani tes kesehatan di Rumah Sakit Saiful Anwar Malang, Jawa Timur, Rabu, (9/9/2020). Mereka menjalani proses tes kesehatan yakni tes kesehatan jasmani dan psikologi sebagai salah satu syarat untuk maju di Pilbup Situbondo 2020.

Ketua Komisi Pemilihan Umum atau KPU Situbondo, Marwoto mengatakan, dua bapaslon untuk Pilbup Situbondo hari ini menjalani tes psikologi, dan besok dilakukan tes jasmani.

Menurutnya, 2 Bapaslon dari Situbondo dilakukan tes kesehatan bersamaan dengan Bapaslon lainnya dari 9 Kabupaten/Kota di Jawa Timur.

Sementara itu, Wakil Direktur RSSA (Rumah Sakit saiful Anwar) Malang, dr Syaifullah Asmiragani menjelaskan proses tes itu.

"Hari ini kita melaksanakan tes kesehatan rohani bagi para peserta yang mengikuti Pilkada serentak dari sembilan daerah," ujarnya.

Syaifullah mengatakan, untuk proses tes tersebut sudah dikoordinasikan antara KPU dan IDI yang menjadi dasar materi untuk diujikan kepada seluruh peserta. Dalam menjalani tes kesehatan, semua peserta termasuk dua paslon di Pilbup Situbondo harus mematuhi protokol kesehatan yang salah satunya harus memakai masker. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES