Peristiwa Daerah

LPBI NU Kabupaten Malang Latih Relawan PKMM Covid-19, Ini Materi yang Diberikan

Minggu, 30 Agustus 2020 - 18:30 | 50.28k
Pelatihan yang diberikan LPBI NU Kabupaten Malang kepada Relawan PKMM Covid-19. (Foto: LPBI NU Kabupaten Malang for TIMES Indonesia)
Pelatihan yang diberikan LPBI NU Kabupaten Malang kepada Relawan PKMM Covid-19. (Foto: LPBI NU Kabupaten Malang for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Sebanyak 98 orang Relawan Pokja PKMM Covid-19 (Kelompok Kerja Peningkatan Ketangguhan Masyarakat Dalam Menghadapi Covid-19) dilatih oleh LPBI NU Kabupaten Malang.

Mereka dilatih tentang GIS (Geospasial Information System) via online maupun daring. Pelatihan dilakukan di 2 Desa Bedali, Lawang dan Desa Wirotaman Ampelgading.

"Pelatihan ini untuk melakukan survey pendataan kapasitas dan kerentanan warga dalam menghadapi Covid-19 Berbasis geotagging atau GIS," ujar Ketua LPBI NU Kabupaten Malang, Rurid Rudianto kepada TIMES Indonesia, Minggu (30/8/2020).

Lebih lanjut dia mengatakan, peserta relawan akan melakukan survei ke masing-masing kepala keluarga. Untuk mendata potensi dan permasalahan warga dalam menghadapi Covid-19. 

"Pendataan ini berguna untuk kegiatan selanjutnya pada masing-masing RW yakni bantuan sembako kepada warga terdampak, kampanye pencegahan Covid-19, penyusunan SOP pencegahan dan SOP karantina mandiri," ungkapnya.

Selain itu kata dia, manfaat lainnya adalah dalam rangka membantu monitoring keberadaan alat pelindung diri atau APD yang digunakan tenaga kesehatan.

"Selain APD, sarana kebersihan seperti masker tempat cuci tangan dan hand sanitizer dapat termonitor dengan baik. Ketika tidak menerapkan protokol kesehatan, maka akan dilakukan pendekatan secara persuasif dan memberi imbauan," urainya.

Sedangkan media bagi relawan dalam menjalankan tugas kata dia, memanfaatkan kecanggihan teknologi pada era semakin modern seperti sekarang.

"Berbasis geotagging atau GIS (Geospasial Information system). Dengan memanfaatkan HP android," katanya.

Dia berharap melalui pelatihan yang diberikan LPBI NU Kabupaten Malang kepada relawan Pokja PKKM Covid-19 akan menciptakan ketangguhan di masyarakat. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES