Politik

Pasangan Ladub Terima Rekom DPP PKB Maju Pilbup Malang 2020

Sabtu, 15 Agustus 2020 - 15:10 | 53.61k
Wakil Ketua DPW PKB Hikmah Bafaqih saat menyerahkan Rekom kepada Ladub. (Foto: Binar Gumilang/ TIMES Indonesia)
Wakil Ketua DPW PKB Hikmah Bafaqih saat menyerahkan Rekom kepada Ladub. (Foto: Binar Gumilang/ TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Wakil Ketua DPW PKB Hikmah Bafaqih menyerahkan Rekom DPP PKB kepada Pasangan Ladub (Hj Lathifah Shohib-Didik Budi Muljono) untuk melaju pada Pilbup Malang 2020.

Penyerahan Rekom ini dilakukan di Kantor DPC PKB Kabupaten Malang, Sabtu (15/8/2020) siang. Dalam penyerahan itu dihadiri Ketua Dewan Syuro DPC PKB Kabupaten Malang, KH Khamim Kholili.

Hadir pula dalam kesempatan itu para kiyai, alim ulama dan Ketua DPC PKB Kabupaten Malang, H Ali Ahmad beserta anggota Fraksi PKB DPRD Kabupaten Malang.

Ketua Dewan Syuro DPC PKB Kabupaten Malang, KH Khamim Kholili menegaskan internal partai kian siap memenangkan pasangan Ladub pada Pilbup Malang 2020.

"Struktural partai PKB dari DPC, PAC hingga ranting dipastikan solid dan siap memenangkan pasangan Bu Nyai Lathifah Shohib dan Bapak Didik Budi Muljono," ujarnya dalam sambutan. 

Lebih lanjut dia mengatakan, ini sudah menjadi keputusan dari DPP. Sehingga yang ada di Kabupaten Malang harus all-out memenangkan pasangan Ladub.

Sementara itu Ketua DPC PKB Kabupaten Malang H Ali Ahmad menegaskan Pasangan Ladub memiliki pengalaman banyak dan sudah berbuat bagi Kabupaten Malang.

"Seperti diketahui ibu Nyai Lathifah ini sudah pengalaman di DPR RI dan membawa Program Pendidikan. Sedangkan Bapak Didik ini adalah mantan Sekda Kabupaten Malang," ungkapnya.

Dia sangat optimis Pasangan Ladub dapat memenangkan Pilbup Malang 2020 sehingga dapat merebut kembali kursi Bupati Malang dari PKB. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES