Politik

Rekom PDI Perjuangan Belum Turun, Eri-Armudji Unggul di Pollingkita.com

Jumat, 14 Agustus 2020 - 22:26 | 64.67k
Hasil poling di Pollingkita.com. (Foto: Khusnul Hasana/TIMES Indonesia)
Hasil poling di Pollingkita.com. (Foto: Khusnul Hasana/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Hingga kini rekom calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya dari PDI Perjuangan tak kunjung turun. Meski demikian beberapa nama seperti Wisnu Sakti Buana, Armudji dan Katarina sedang harap-harap cemas. Sementara itu di sebuah situs polling milik pollingkita.com menunjukkan pasangan Eri-Armudji menduduki posisi pertama.

Dari 14 nama pasangan calon Wali Kota dan wakil Wali Kota Surabaya. Selain tiga kader PDIP di atas beberapa nama seperti Eri Cahyadi, Mahfud dan Bayu Airlangga turut ada dalam di polling tersebut.

Mulai dirilis pada 8 Agustus 2020 hingga hari ini 14 Agustus 2020 pasangan Eri Cahyadi dan Armuji menduduki posisi paling unggul dengan perolehan suara 50% atau sebanyak 834 suara dari total suara yang masuk. Di bawahnya ada nama pasangan Machfud Arifin dan Reni Astuti dengan perolehan 38% atau 600 suara jauh tertinggal di belakang nama Wisnu Sakti Buana dan Eri Cahyadi.

Saat dikonfirmasi mengenai polling tersebut, Armuji yang akrab disapa cak Ji itu tak banyak berkomentar. Ia hanya fokus untuk bersinergi dengan masyarakat sambil menunggu rekomendasi dari DPP PDIP.

"Ya disyukuri saja hasil kalinya tapi tetap menunggu arahan Ketum PDI Perjuangan sementara masih fokus pada masyarakat yang membutuhkan terutama di saat pandemi ini," ungkap pasangan Eri-Armudji ini. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES