Ekonomi

Madiun Movement, Gerakan Peduli Pekerja Event dan Industri Kreatif Mulai Digeber

Selasa, 11 Agustus 2020 - 07:05 | 93.72k
Kegiatan Madiun Movement Senin malam (10/8/2020) di Gedung Kesenian Madiun digelar talk show dan musik. (Foto: Aditya Candra/TIMES Indonesia)
Kegiatan Madiun Movement Senin malam (10/8/2020) di Gedung Kesenian Madiun digelar talk show dan musik. (Foto: Aditya Candra/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MADIUN – Para pegiat EO (Event Organizer) yang tergabung dalam komunitas Madiun Movement menggelar kegiatan Peduli Pekerja Event dan Industri Kreatif Madiun untuk menggalang donasi bagi pekerja EO yang dilaksanakan secara di Gedung Kesenian Kota Madiun, Jawa Timur, Senin malam (10/8/2020).

“Ini berawal dari kosongnya job dan tidak ada pemasukkan selama pandemi Covid-19, akhirnya ada ide untuk mengumpulkan semua pekerja EO di Madiun mengadakan acara open donasi dari kita untuk kita,” ujar perwakilan dari Madiun Movement, Agus Arifianto saat ditemui TIMES Indonesia di lokasi kegiatan.

Agus Mengatakan, kegiatan ini diikuti 21 EO Madiun dan akan berlangsung selama 30 hari ke depan secara virtual melalui akun sosmed milik Madiun Movement pada pukul 19:00-21:30 WIB dengan menghadirkan narasumber dan dan bintang tamu yang berbeda setiap hari.

Kegiatan-Madiun-Movement-b.jpg

“Hari ini bintang tamunya Kepala Disbudparpora Kota Madiun, Agus Purwo Widagdo, selanjutnya ada dari komunitas raptile, dan besoknya masih banyak lagi perform dari dari masing-masing EO,” ungkapnya.

Sementara itu Agus Purwo Widagdo, Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Kepemudaan dan Olahraga (Disbudparpora) Kota Madiun mengapresiasi kegiatan yang diadakan Madiun Movement tersebut.

“Akan kami fasilitasi apapun kegiatan yang mendukung ekonomi kreatif sehingga dapat menumbuhkan ekonomi di Kota Madiun. Kalo perlu ya kita buka, nanti disesuaikan dengan ketentuan di masa pandemi Covid-19 ini,” tuturnya.

Ketua Madiun Movement Diky Dwi S.P menjelaskan, Pemkot Madiun mensupport kegiatan ini dengan cara meminjamkan Gedung Kesenian beserta fasilitas yang ada dan pelaksanaan harus mengacu protokol kesehatan.

“Alat-alat yang digunakan pinjaman dari para pekerja EO yang tergabung dalam Madiun Movement, ini bentuk kebersamaan mensukseskan kegiatan open donasi ini dan mewujudkan ekonomi kreatif,” jelasnya. Kegiatan Peduli Pekerja Event dan Industri Kreatif Madiun dimeriahkan musik dan talk show. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Bambang H Irwanto
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Madiun

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES