Peristiwa Nasional

Kunjungi Kota Malang, Menkes RI Santuni Puluhan Pahlawan Covid-19

Jumat, 07 Agustus 2020 - 18:48 | 34.83k
Menteri Kesehatan (Menkes) RI Terawan Agus Putranto saat berkunjung ke Kota Malang. (Foto: Naufal Ardiansyah/TIMES Indonesia)
Menteri Kesehatan (Menkes) RI Terawan Agus Putranto saat berkunjung ke Kota Malang. (Foto: Naufal Ardiansyah/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANGMenkes RI (Menteri Kesehatan RI) Terawan Agus Putranto berkunjung ke Poltekkes Kemenkes, Kota Malang pada Jumat (7/8/2020). Terawan memberikan penghargaan dan santunan kepada para pahlawan Covid-19 (tenaga kesehatan) yang telah gugur saat menjalankan tugas.

Menurutnya, ia diminta Presiden RI Jokowi untuk mewakili dan memberikan santunan secara langsung kepada ahli waris atau keluarga tenaga medis yang telah gugur.

Terawan-Agus-Putranto-2.jpg

"Sebanyak 22 keluarga ini sungguh kami juga merasakan kepedihannya, karena itu Bapak Presiden sangat memperhatikan dan meminta saya selaku Menteri Kesehatan memberikan secara langsung santunan itu kepada ahli warisnya," katanya saat sambutan.

Perwakilan ahli waris atau pihak keluarga yang diundang dari seluruh daerah di Jawa Timur. Selain santunan, Kemenkes RI juga memberikan tanda penghargaan bagi nakes yang sudah rela berjuang selama ini.

"Utamanya untuk mereka para tenaga kesehatan yang telah memberikan dedikasi dan pengorbanan dalam menangani Covid-19," tuturnya.

Terawan-Agus-Putranto-3.jpg

"Harapan dari bapak Presiden semoga santunan yang diberikan untuk ahli waris para almarhum maupun almarhumah ini bermanfaat bagi keluarga para nakes yang telah gugur meninggalkan kita semua," tambahnya.

Selain kegiatan Menkes RI Terawan santuni pahlawan Covid-19, Mendagri RI Tito Karnavian juga berkunjung ke Kota Malang untuk melaunching langsung Gerakan 26 Juta Masker. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES