Peristiwa Daerah

Bersama Merpati Training Center, Anak Pesantren Juga Bisa Jadi Pilot

Jumat, 07 Agustus 2020 - 18:09 | 109.01k
Seremonial kelulusan siswa Merpati Training Center. (Foto: Dok. Merpati)
Seremonial kelulusan siswa Merpati Training Center. (Foto: Dok. Merpati)

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Bersama Merpati Training Center, anak pesantren pun bisa jadi pilot. Begitu kalimat yang disampaikan Kapten Herdono Sumantri, salah satu flight instructrure di Merpati Training Center (MTC).

MTC, Juanda Surabaya setiap hari menerima pendaftaran siswa baru yang akan diajarkan secara privat. Mbah Don, sapaan akrab Kapten Herdono Sumantri menyatakan bahwa siswa yang ada hampir dari seluruh Indonesia, mulai dari Papua sampai Sumatera.

"Ada Pemda Manokwari Selatan yang sudah bekerjasama dengan kami untuk mendidik putra-putri terbaik mereka menjadi pilot atau teknisi," ungkapnya.

Merpati-a.jpg

Baru-baru ini Bupati Bangkalan, R Abdul Latif Amin Imron juga melakukan penjajakan bersama MTC berencana bekerjasama mengajak putra-putri di Bangkalan untuk berkarya di dunia aviasi.

Saat ditanya apakah ada kriteria jurusan tertentu untuk lulusan SMA menjadi seorang pilot, dirinya menjawab tidak. "Bebas bisa dari jurusan apa saja, IPA, IPS, maupun yang lainnya. Bahkan anak pesantren pun bisa," ujarnya.

Mengingat pelatihan penerbangan ini sifatnya mengasah skill, knowledge, dan attitude. "Jadi siapa pun berhak untuk menjadi seorang pilot," tambahnya.

Merpati-b.jpg

MTC sendiri mengusung prinsip learning, doing, and flying. Dimana terdapat tiga tahapan pembelajaran untuk menjadi seorang pilot, yakni student pilot, private pilot, kemudian commercial pilot. Ketiga tahapan tersebut dapat ditempuh kurang lebih selama satu tahun.

"Setelah itu siswa bisa apply (mendaftar) ke maskapai yang ada di Indonesia maupun luar negeri, karena lisensi dari kami sudah diakui oleh internasional," ucap Kapten Herdono Sumantri, salah satu flight instructrure di Merpati Training Center, Juanda. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES