Politik

Partai Gerindra Sabtu Besok akan Gelar Kongres Luar Biasa 

Jumat, 07 Agustus 2020 - 10:53 | 44.49k
Ketua Umum sekaligus Ketua Dewan Pembina Gerindra, Prabowo Subianto. (foto: Instagram/Prabowo)
Ketua Umum sekaligus Ketua Dewan Pembina Gerindra, Prabowo Subianto. (foto: Instagram/Prabowo)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Partai Gerakan Indonesia Raya atau Partai Gerindra akan menyelenggarakan Kongres Luar Biasa (KLB). KLB ini dilakukan untuk mengukuhkan Prabowo Subianto menjadi Ketua Umum dan Ketua Dewan Pembina Gerindra.

Menurut Sekjen DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani, KLB Gerindra akan digelar pada hari Sabtu 8 Agustus 2020.  Agenda KLB ini merupakan lanjutan dari Hasil Rapimnas pada tanggal 4 Juni 2020.

"Hal ini merupakan sebuah lanjutan dari keputusan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) tanggal 4 Juni lalu yang meminta kesediaan Prabowo untuk melanjutkan kepemimpinannya di Partai Gerindra, baik sebagai Ketua Dewan Pembina dan Ketua Umum," ujar dikutip dari kantor berita Antara di Jakarta, Jumat (7/8/2020).

Muzani menjelaskan bahwa berdasarkan hasil Rapimnas pada 4 Juni 2020 sudah  disepakati bahwa Prabowo akan tetap menjadi Pimpinan Partai. Dan Kongres harus digelar pada tahun 2020.

Selain itu, pada Rapimnas juga sudah menyatakan siap dan akan melanjutkan kepemimpinan DPP Partai Gerindra. Sehingga selama lima tahun ke depan, Gerindra tetap di bawah komando Prabowo Subianto.

Muzani menambahkan, agenda utama KLB adalah membehas Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ) periode sebelumnya, yang dalam hal ini akan disampaikan oleh Ketua Umum Prabowo Subianto.

"Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan mendengarkan pandangan dari DPD sekaligus penetapan Prabowo Subianto sebagai Ketua Umum dan Ketua Dewan Pembina (KDP) Partai Gerindra," kata Sekjen DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani terkait agenda Kongres Luar Biasa Partai Gerindra. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES