Peristiwa Daerah

Polda Jateng: Empat Kriteria Penilaian Kampung Siaga Candi 2020

Rabu, 05 Agustus 2020 - 21:22 | 134.05k
Penyematan icon Candi oleh Ketua Tim Asistensi Kasubdit Satpam dan Polsus Dir Binmas Polda Jateng AKBP Nunuk Setyowati SIK, MH (FOTO : Humas Polres for TIMES Indonesia)
Penyematan icon Candi oleh Ketua Tim Asistensi Kasubdit Satpam dan Polsus Dir Binmas Polda Jateng AKBP Nunuk Setyowati SIK, MH (FOTO : Humas Polres for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BANJARNEGARA – AKBP Nunuk Setyowati, SIK MH, Ketua Tim Asistensi Kasubdit Satpam dan Polsus Dir Binmas Polda Jateng menjelaskan, bahwa  bahwa Tim Asistensi Direktorat Polda Jateng akan melihat sejauh mana situasi lingkungan kampung siaga di wilayah Batur untuk mengantisipasi Covid-19 di wilayah Banjarnegara.

"Ada empat kriteria penilaian diantaranya  terkait Ekonomi, pangan, kesehatan dan inovasi/kreativitas," katanya.

Nunuk Setyowati menjelaskan bahwa pimpinan tertinggi Polri memerintahkan seluruh kasatwil dalam hal ini Kapolres Banjarnegara untuk merangkul dan seluruh stakeholder, Toga dan Tomas untuk melakukan pendalaman penanganan Covid-19.

Polda-Jateng-b.jpg

Sekaligus  memunculkan ide Kampung Siaga Candi 2020  dengan harapan ke depan kampung siaga ini menjadi  tangguh secara mandiri terhadap Covid-19.

Seperti diketahui Rabu (5 /8/2020) bertempat di Home Stay Purasaba Desa Dieng Kulon Kecamatan Batur Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah telah berlangsung asistensi dan penilaian Kampung Siaga Candi dan launching Bhabinkamtibmas candi Jajaran Polda Jateng tahun 2020

Camat Batur Wartoyo, S.Sos dalam kesmpatan  mengucapkan  selamat datang kepada Tim Asistensi Polda Jateng, Bupati Banjarnegara, Kapolres Banjarnegra, Dandim 0704/Banjarnegara dan semua undangan yang telah hadir dalam acara ini.

Polda-Jateng-c.jpg

Wartoyo berharap dengan kegiatan ini dapat  semakin meningkat kesejahteraan dan keamanan di wilayah Batur. "Pada bulan Agustus ini Batur sudah  beberapakali bersuhu  minus  derajat. Dan ini semoga dapat menarik wisatawan," katanya.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Bupati Banjarnegra atas pembangunan jalan di wilayah Batur dan dibukanya obyek wisata di Batur. sehingga  warga sekitar objek wisata sudah mulai beraktifitas dalam bidang perdagangan.

Kapolres Banjarnegara AKBP Fahmi Arifrianto SH, MH, SIK.MSi menjelaskan gambaran program Bhabinkamtibmas sebagai ujung tombak dan motivator yang sudah bersinergi dengan Babinsa, jika kompak bersatu menggali potensi akan membuat kemajuan serta membantu pemerintah.

Menurutnya, Candi sendiri merupakan ikon Polda Jateng yang juga memiliki sisi dan arti yakni Cerdas, Agamis, Negosiator, Dedikasi dan Inovasi.

Dimana Candi ini merupakan program bersama yang perlu didukung untuk mengelola situasi di wilayah sehingga kebijaksaan pemerintah dapat terlaksana dengan baik.

Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono  menyampikan, pada prinsipnya sebagai pemerintah kami mendukung penuh program Polri dan TNI untuk Banjarnegara.

Bupati berpesan, kita membangun Banjarnegara untuk kemajuan Banjarnegara dan manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat. Dia berpesan kepada DPRD, ikuti jejak Pemda dan TNI/Polri maka inshaallah selamat.

Acara dilanjutkan dengan penayangan profil Bhabinkamtibmas Candi 2020 dilanjutkan Launching dan Penyerahan ikon Bhabinkamtibmas Candi 2020 (Helm dan Tas punggung) kepada 5 anggota Bhabinkamtibmas oleh Bupati Banjarnegara, Tim Asistensi Polda Jateng, Kapolres Banjarnegara, Dandim 0704 Banjarnegara, Yang mewakili Ketua DPRD Banjarnegara dan Camat Batur.

Berikut adalah daftar nama  5 anggota Polri  yang menjadi Ikon Bhabinkamtibmas Candi 2020 dengan kriteria sebagaio berikut :

1). Cerdas, Bripka Heru Rohdiansyah Bhabinkamtibmas Ds. Sirongge Pandanarum.

2). Agamis, Bripka Acep Teguh P, SH Bhabinkamtibmas Ds. Aribaya Pagentan

3). Negosiator, Bripka Sugito, SH, Bhabinkamtibmas Kel. Semarang Banjarnegara

4). Dedikasi, Bripka Abdul Azis Bhabinkamtibmas Ds. Gumelem Kulon Susukan

5). Inovatif, Bripka Teguh Suroso, Bhabinkamtibmas Ds. Sawangan Punggelan.

Seletah launching selesai dilanjutkan penilaian Kampung Siaga oleh tim asistensi Polda Jateng meliputi Desa Siaga Covid, Posko Siaga Covid, Lokasi UMKM Tri Sakti, Panen Kentang dan Pemberian Sembako di Ds. Dieng Kulon Kecamatan Batur. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES