Peristiwa Daerah

Turnamen Bola Voli Karang Taruna se-Banjarnegara Akan Digelar Oktober 2020

Senin, 03 Agustus 2020 - 15:08 | 112.27k
Arya Achmad Zakaria SH MH, penanggung jawab pelaksanaan even Bola Voli Karang Taruna se Kabupaten Banjarnegara. (FOTO :  Arya for TIMES Indonesia)
Arya Achmad Zakaria SH MH, penanggung jawab pelaksanaan even Bola Voli Karang Taruna se Kabupaten Banjarnegara. (FOTO : Arya for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BANJARNEGARATurnamen bola voli memperebutkan piala bergilir dan uang pembinaan tingkat karang taruna se-Kabupaten Banjarnegara Jawa Tengah akan digelar pada awal Oktober 2020 mendatang.

Hal ini disampaikan penanggung jawab pelaksana pertandingan Arya Achmad Zakaria SH MH kepada TIMES Indonesia, Minggu (3/8/2020).

"Saat ini kami masih melakukan persiapan awal termasuk lokasi pelaksanaan pertandingan dan segala persiapannya." kata Arya  yang juga sebagai anggota DPRD Banjarnegara.

Menurut Arya pertandingan sesuai rencana akan dilaksanakan pada awal Oktober mendatang  diikuti 160 klub putra putri. Sedang untuk pendartaran akan dibuka pada awal September.

Berdasarkan informasi terakhir, turnamen akbar ini diikuti 128 klub putera dan 32 klub puteri. "Kemarin Sabtu tanggal 1 Agustus 2020 kami melakukan rapat bersama KONI di gedung KONI," jelas Arya.

Saat rapat kemarin telah disepakati,  tempat pelaksanaan pertandingan di  lapangan Keluranan Semampir setiap hari.  Tata pelaksanaannya Senin-Jumat dilaksanakan sore hari. Sedang Sabtu-Minggu dilaksanakan full sehari.

Turnamen dilaksanakan selama dua minggu dengan hadiah trofi bergilir dan uang pembinaan.

Sedang tujuan dari even ini, seperti disampaikan Ketua KONI Banjarnegara, Nurohman Ahong adalah untuk mencari bibit atlet bola voli sekaligus memasyarakatkan olah raga ini di Banjarnegara.

Di samping itu, Turnamen bola voli ini menjadi ajang silaturahmi karang taruna se Kabupaten Banjarnegara dan memberikan hiburan gratis pada masyarakat luas. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES