Peristiwa Internasional

WHO: Dampak Covid-19 Akan Terasa Sampai Beberapa Dekade ke Depan

Sabtu, 01 Agustus 2020 - 08:43 | 56.19k
Gambar mikroskop elektron pemindaian menunjukkan SARS-CoV-2 (benda bulat emas), juga dikenal sebagai coronavirus baru. (FOTO: CNA)
Gambar mikroskop elektron pemindaian menunjukkan SARS-CoV-2 (benda bulat emas), juga dikenal sebagai coronavirus baru. (FOTO: CNA)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyatakan bencana Covid-19 dampaknya akan berpengaruh hingga beberapa dekade ke depan.

Direktur Jenderal Organisasi Kesehatan Dunia, Tedros Adhanom Ghebreyesus mengatakan hal itu dalam pertemuan komite darurat WHO, Jumat (31/7/2020).

"Pandemi adalah krisis kesehatan sekali dalam seabad, yang dampaknya akan terasa selama beberapa dekade mendatang," tegasnya.

Diketahui, pandemi ini telah merengggut nyawa lebih dari 670.000 orang diseluruh dunia sejak muncul dari Wuhan, China, dan lebih dari 17 juta kasus didiagnosis.

Negara-negara yang paling terpukul adalah Amerika Serikat, Brasil, Meksiko dan Inggris dalam beberapa minggu terakhir oleh Covid-19 ini setelah mereka melakukan tindakan efektif.

Dilansir CNA, ekonomi telah dihantam oleh penerapan pembatasan kuncian yang untuk membatasi penyebarannya, sementara banyak daerah takut akan gelombang kedua.

WHO juga menyebut lebih dari sekitar 150 perusahaan farmasi sedang berlomba untuk membuat vaksin, meskipun penggunaan pertama mereka tidak dapat diharapkan sampai awal 2021.

Meskipun pengetahuan tentang virus baru telah berkembang, lanjut Tedros, banyak pertanyaan tetap tidak terjawab dan populasi tetap rentan.

"Hasil awal dari penelitian serologi (antibodi) menunjukkan gambaran yang konsisten: sebagian besar orang di dunia tetap rentan terhadap virus ini. Bahkan di daerah yang telah mengalami wabah parah," tegasnya.

"Banyak negara yang meyakini bahwa mereka telah melewati masa terburuk sekarang bergulat dengan wabah baru. Beberapa yang kurang terpengaruh pada minggu-minggu awal sekarang mengalami peningkatan jumlah kasus dan kematian," tambahnya.

Hal itulah yang melatarbelakangi mengapa WHO menyatakan bahwa bencana Covid-19 ini dampaknya akan berpengaruh hingga beberapa dekade ke depan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES