Peristiwa Daerah

Perum Perhutani KPH Jatirogo Apel Siaga Karhutla di Wilayah Bangilan Tuban 

Kamis, 30 Juli 2020 - 16:58 | 147.65k
Apel siaga pengendalian kebakaran hutan dan lahan Perum Perhutani KPH Jatirogo divisi regional, Jawa Timur (30/07/2020). (FOTO: Ahmad Istihar /TIMES Indonesia) 
Apel siaga pengendalian kebakaran hutan dan lahan Perum Perhutani KPH Jatirogo divisi regional, Jawa Timur (30/07/2020). (FOTO: Ahmad Istihar /TIMES Indonesia) 

TIMESINDONESIA, TUBAN – Hadapi musim kemarau, Perum Perhutani KPH Jatirogo divisi regional Jawa Timur, gelar Apel siaga pencegahan karhutla (kebakaran hutan dan lahan) di petak 54g RPH Banjarwaru, Kecamatan Bangilan, Kabupaten Tuban, Kamis (30/07/2020) 

Kegiatan diikuti puluhan peserta melibatkan BPBD Jatirogo Tuban dengan mobil damkarnya, LMDH beserta kades, tokoh masyarakat dan Forkopimka setempat. 

Perhutani ADM KPH Jatirogo, Panca M. Sihite bertindak sebagia pembina apel dalam gelar pasukan mengatakan bahwa. Instrumen penting pencegahan karhutla ialah edukasi terhadap masyarakat hutan dan para pelaku usaha serta komunikasi baik dengan jajaran Perhutani. 

"Kathutla tidak cuma memadamkan api. Harus diimbangi langkah-langkah pencegahan agar tidak sampai terjadi kebakaran," seru Panca dihadapan pasukan Asper, Polhut, Polmob, Polter.

Adm Panca juga memberikan arahan petugas perhutani BKPH Bahoro, harus meningkatkan kerjasama dan komunikasi dengan aparat TNI/Polri, pemdes serta seluruh masyarakat kawasan hutan agar tidak ada pembakaran hutan dan lahan. 

"Kami minta memasuki kemarau ini jajaran BKPH Bahoro Bangilan lebik aktif kerjasama jalin komunikasi dengan Forkopimka dan kades sini," imbuhnya 

Di kesempatan itu, Kapolsek Bangilan Polres Tuban, AKP Gunawan Wibisono menjelaskan bahwa pembakaran lahan hutan termasuk tindak pidana karena dampaknya sangat luas. "Untuk itu mari tingkatkan kepedulian menjaga hutan. Sebab, Hutan lestari Masyarakat dapat sejahtera,'' terangnya.

Senada dengan Kapolsek AKP Gunawan, Danramil Bangilan kodim Tuban, Kapten Inf Prayitno menyebutkan kehutanan bukan cuma tanggungjawab Perhutani KPH Jatirogo. Akan tetapi kewajiban bersama melestarikan rimba raya. "Jajaran TNI AD sangat serius untuk menangani karhutla karena dampaknya dapat meluas. Saat ini maka semua harus meningkatkan kewaspadaan mencegah terjadinya kebakaran hutan." katanya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sofyan Saqi Futaki
Sumber : TIMES Tuban

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES