Ekonomi

Rail Express, Solusi Jasa Pengiriman Barang yang Murah dan Praktris dari PT KAI

Selasa, 28 Juli 2020 - 17:35 | 739.91k
Persiapan keberangkatan KA Barang Rail Express ke stasiun tujuan. (FOTO: Humas KAI Daop 5 Purwokerto for TIMES Indonesia)
Persiapan keberangkatan KA Barang Rail Express ke stasiun tujuan. (FOTO: Humas KAI Daop 5 Purwokerto for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, CILACAP – Banyak jasa pengiriman yang bisa digunakan untuk pengiriman barang, salah satunya Rail Express.

Rail Express merupakan produk jasa pengiriman barang yang dikelola PT KAI (PT Kereta Api Indonesia Persero), dengan menggunakan Kereta Bagasi yang dijalankan khusus sebagai KA Parcel One Night Service (ONS) maupun dirangkaikan pada KA Barang Hantaran Potongan (BHP).

KA Parcel ONS merupakan KA angkutan barang yang terdiri dari satu set rangkaian KA bagasi dengan kapasitas hingga 215 ton tiap perjalanan. Sedangkan KA BHP adalah KA angkutan barang yang dirangkaikan dengan KA penumpang dengan kapasitas muatan hingga 20 ton tiap perjalanan.

KA-Barang-Rail-Express-a.jpg

Dengan Rail Express ini akan dengan mudah mengirimkan barang dengan cepat dan tepat waktu. Mengingat KA memiliki jalur rel khusus. Jadi dengan menggunakan Rail Express akan lebih mudah dalam mengirim barang ke tujuan, dengan waktu yang cepat dan tepat.

Stasiun yang melayani Rail Express meliputi stasiun-stasiun di Pulau Jawa, yaitu Jakarta Gudang, Jakarta Kota, Pasarsenen, Cikampek, Bandung, Kiaracondong, Leles, Tasikmalaya, Banjar, Cirebon, Cirebon Prujakan, Jatibarang, Tegal, Pekalongan, Semarang Tawang, Cepu, Purwokerto, Kroya, Sidareja, Gombong, Kebumen, Kutoarjo, Yogyakarta, Lempuyangan, Klaten, Purwosari, Solo Balapan, Solo Jebres, Sragen, Ngawi, Madiun, Nganjuk, Kertosono, Jombang, Kediri, Tulungagung, Blitar, Babat, Bojonegoro, Sidoarjo, Bangil, Surabaya Kota, Surabaya Pasarturi, Mojokerto, Malang, Kepanjen, Wlingi, Probolinggo, Klakah, Tanggul, Rambipuji, Jember, Kalisat, Kalisetail, Rogojampi, Banyuwangi Kota, Ketapang, dan Pasuruan.

Adapun tarif untuk pengiriman barang melalui Rail Express dari Stasiun Purwokerto tujuan Stasiun Cirebon dan Cirebon Prujakan Rp 500/kg, Stasiun Kroya Rp 200/kg, Stasiun Cikampek Rp 650/kg, Stasiun Gombong, Kebumen, dan Kutoarjo Rp 300/kg, Stasiun Yogyakarta, Lempuyangan, dan Klaten Rp 500/kg, Stasiun Solobalapan, Purwosari, dan Sragen Rp 600/kg, Stasiun Ngawi dan Madiun Rp 700/kg, Stasiun Nganjuk dan Kertosono Rp 800/kg, Stasiun Jakarta Kota dan Jakarta Gudang Rp 800/kg, Stasiun Tulungangung dan Kediri Rp 1.000/kg, Stasiun Blitar dan Wlingi Rp 1.200/kg, Stasiun Kepanjen dan Malang Rp 1.400/kg.

Manajer Humas Daop 5 Purwokerto, Supriyanto menjelaskan, syarat dan ketentuan pengiriman barang harus dikemas dengan baik dan sesuai dengan jenis barang. Barang diberi tanda atau petunjuk informasi barang (nama, alamat, dan nomor telepon pengirim dan penerima barang), serta keterangan perlakuan terhadap barang.

KA-Barang-Rail-Express-b.jpg

"Berat minimal pengiriman barang sebesar 5 kg, sehingga barang dengan berat kurang dari 5 kg akan dikenakan tarif sesuai berat minimal 5 kg. Cara pengiriman dan pengambilan barang paket, pengirim datang ke stasiun untuk melakukan transaksi pengiriman dan penyerahan barang di loket stasiun Rail Express. Setelah melakukan transaksi, barang akan dikirim melalui KA sesuai dengan stasiun tujuan pengiriman. Setelah tiba di stasiun tujuan, barang diambil di loket penerimaan barang Rail Express," katanya.

Dan barang-barang yang bisa dikirim melalui Rail Express diantaranya dokumen, hewan, sepeda, sepeda motor, produk UMKM, produk industri, dan e-commerce. Untuk pengiriman hewan, hewan wajib menggunakan standar petcargo/petcarrier/kennelbox, sesuai jenis hewan yang dikirim dan segala akibat yang terjadi atas hewan yang dikirim seperti cacat, mati, dan lain sebagainya menjadi tanggung jawab pengirim sepenuhnya).

Namun, selama masa pandemi Covid-19 ini, pengiriman hewan belum dapat dilakukan, kecuali pengiriman ikan hidup.

Lebih lanjut dijelaskan, barang-barang yang dilarang untuk dimuat adalah surat/ dokumen berharga bernilai uang, uang tunai (rupiah/mata uang asing), surat berharga, perhiasan, dan sejenis lainnya. (*)

Supriyanto menambahkan waktu pengiriman barang lewat Rail Express dari stasiun asal paling lambat 2 jam dari jadwal keberangkatan. "Demikian juga waktu pengambilan barang paling lambat 12 jam dari jadwal kedatangan," ungkapnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES