Peristiwa Daerah

Gubernur Zulkieflimansyah Optimistis Industrialisasi di NTB Tak Hanya Mimpi

Sabtu, 11 Juli 2020 - 17:50 | 26.08k
Gubernur NTB Dr H Zulkieflimansyah saat menerima silahturahim Direktur M16 Bambang Mei Finarwanto, Jumat (10/7/2020) malam. (Foto: M16 for TIMES Indonesia)
Gubernur NTB Dr H Zulkieflimansyah saat menerima silahturahim Direktur M16 Bambang Mei Finarwanto, Jumat (10/7/2020) malam. (Foto: M16 for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MATARAMGubernur NTBZulkieflimansyah meyakini program industrialisasi yang menjadi salah satu unggulan Pemprov NTB bisa terwujud. 

Hal ini dibuktikan dengan mahasiswa teknik di Universitas Teknologi Sumbawa (UTS) yang sudah berhasil menciptakan prototype sepeda motor listrik yang diberi merk NgebUTS.

“Ini sebenarnya pesannya sederhana, jangankan permen susu, jangankan jadi pekerja tambang, orang NTB bisa bikin motor listrik sekali pun yang sangat canggih. Jadi tidak ada yang tidak mungkin, itu semangatnya sebenarnya,” kata Gubernur Zulkieflimansyah.

Seperti NgebUTS, kendaraan listrik lainnya juga sudah berhasil diproduksi oleh sebuah SMKN di Lingsar, Lombok Barat. Kendaraan diberi merk Lingsar juga sudah dilaunching dan mulai diproduksi untuk pemesanan umum.

Ada juga Lebui E-Bike, sepeda listrik indie, hasil kreasi para pemuda di Lombok Barat. Konon Lebui E-Bike  sudah menembus pasar internasional, meski pun sistem pemasarannya masih untuk pemesan individual, belum diproduksi massal.

"Melihat karya dan kreativitas asli NTB ini, nampaknya industrialisasi di NTB tak hanya sekadar mimpi. Dimana ada kemauan, disitu ada jalan. Selalu ada cahaya jika tekun menyusuri terowongan," kata Zulkieflimansyah.

Sementara, Direktur Lembaga Kajian Sosial Politik M16 menyampaikan bahwa Gubernur Zulkieflimansyah benar-benar ingin menunjukkan tentang tekad dan  komitmennya untuk industrialisasi di NTB.

Menurutnya, program industrialisasi di NTB memiliki semangat dalam memberi nilai tambah terhadap segala komoditi dan kreativitas produk di NTB.

"Seperti yang disampaikan pak Gubernur Zulkieflimansyah bahwa prototype NgebUTS akan dikembangkan Pemprov NTB menjadi sepeda motor listrik asli NTB yang siap bersaing di pasar nasional. Ini kan sesuatu yang hebat," ucap pria yang akrab disapa Didu ini.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Mataram

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES