Ekonomi

TIMES Indonesia-HIPMI Kota Madiun akan Bahas Pentingnya Brand dalam Bisnis

Rabu, 08 Juli 2020 - 08:43 | 55.06k
TIMES Indonesia dan HIPMI Kota Madiun akan menggelar webinar seri kedua tentang pentingnya brand untuk menarik loyalitas konsumen.
TIMES Indonesia dan HIPMI Kota Madiun akan menggelar webinar seri kedua tentang pentingnya brand untuk menarik loyalitas konsumen.

TIMESINDONESIA, KOTA MADIUN – Sukses menggelar Webinar Series #Berbaur1, HIPMI Kota Madiun bersama TIMES Indonesia kembali mengadakan webinar sesi kedua bertajuk "Pentingnya Brand untuk Bisnis". Webinar kali ini akan difokuskan sharing tentang seberapa penting branding image agar suatu produk disukai oleh konsumen.

Webinar akan diisi oleh Andro Rohmana, Ketua Umum HIPMI Kota Madiun, Muhammad Alif (Founder dan CEO Hawz dan Ovos), Satria Abadi (Owner bisnis kuliner Sego Ndeso), dan dipandu Bambang Irianto (GM TIMES Indonesia Madiun Raya). Webinar akan dilaksanakan Minggu, 12 Juli 2020, pukul 19.00-21.00 WIB.

"Kita akan sharing dan membahas bahwa branding akan memberikan daya tarik bagi konsumen," kata Andro Rohmana yang juga Founder Ovvis Coworkingspace, Rabu (8/7/2020).

Menurutnya, branding akan memudahkan perusahaan atau pelaku usaha untuk mendapatkan loyalitas pelanggan terhadap produk atau jasa yang ditawarkan.

Muhammad-Alif.jpgMuhammad Alif, Founder dan CEO Hawz dan Ovos.

Sementara itu, menurut Muhammad Alif, branding yang baik akan membuka peluang perusahaan untuk menetapkan harga jual yang tinggi dan mampu bersaing dengan produk lain.

"Dengan branding yang tepat, peluang besar bagi kita sebagai pelaku usaha untuk melakukan diferensiasi produk dan menjaga konsumen tetap loyal juga dengan produknya," tuturnya.

Pun diakui oleh Satria Abadi, yang sedang gencar melakukan branding produk kulinernya, Sego Ndeso. Bahkan produknya viral di Kota Madiun dan mendapat respons baik di masyarakat. Baginya, tujuan branding adalah untuk menyampaikan pesan ke khalayak, baik melalui materi pemasaran atau melalui logo dan nama produk yang dipilih.

"Pelaku usaha butuh kesempatan untuk dikenal dan dilihat oleh banyak orang. Membangun brand bisnis sama halnya berinvestasi untuk meningkatkan eksistensi dan menempatkan posisi di masyarakat sebagai sesuatu yang diingat," jelas Satria.

Jangan lupa, sharing pentingnya branding image untuk sebuah bisnis dapat diikuti dengan daftar di https://berbaur.ovvis.id/ atau di http://jo.my/ovvis. Webinar sesi kedua ini akan dilaksanakan pada Minggu, 12 Juli 2020 pukul 19.00-21.00 WIB. Silakan daftar sekarang, karena free alias gratis. Dan seperti sesi sebelumnya, akan ada banyak give away. Webinar yang membahas pentingnya brand ini digelar HIPMI Kota Madiun, TIMES Indonesia Madiun Raya dan Ovvis Coworkingspace serta didukung oleh Kedai Sego Ndeso Madiun. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Bambang H Irwanto
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES