Peristiwa Nasional

Satu Pegawai Dinsos Jatim Reaktif, Ratusan Penghuni Balai Pelayanan PMKS Rapid Test Massal

Selasa, 07 Juli 2020 - 15:07 | 23.55k
Penguji Balai Pelayanan Rehabilitasi Sosial PMKS Dinsos Jatim saat melakukan rapid test masal, Senin (7/7/2020). (FOTO: Khusnul Hasana/TIMES Indonesia)
Penguji Balai Pelayanan Rehabilitasi Sosial PMKS Dinsos Jatim saat melakukan rapid test masal, Senin (7/7/2020). (FOTO: Khusnul Hasana/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Dinas Sosial Provinsi Jatim (Dinsos Jatim) menggelar rapid test massal untuk 150 penghuni Balai Pelayanan Rehabilitasi Sosial PMKS (Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial). Itu setelah sebelumnya salah satu pegawai Balai PMKS diidentifikasi reaktif Covid-19.

"Dinas Sosial sudah, nah kebetulan beberapa teman kita ada yang reaktif termasuk mereka yang ada di UPT (Unit Pelayanan Terpadu) yang melayani klien ini," ujar Kepala Dinsos Jatim, Dr  Alwi Mhum usai melakukan pemberangkatan tim TAGANA (Taruna Siaga Bencana) ke seluruh UPT Dinas Sosial Jatim.

PMKS-Dinsos-Jatim-saat-melakukan-rapid-tes-masal-2.jpg

Alwi mengungkapkan jika pegawai Balai PMKS ada yang reaktif kemudian dites swab juga positif dikhawatirkan akan menular kepada penghuni UPT yang mayoritas adalah penyandang psikotik.

"Oleh karena itu kita berusaha agar bagaimana klien kita di UPT seluruhnya, di Jatim lebih dari 4000 penghuni mereka semua dilakukan rapid test hari ini," tuturnya kepada media, Selasa (7/7/2020).

Ia berharap agar dengan adanya rapid test masal di seluruh UPT Dinas Sosial Di Jatim bisa diketahui sejak awal penularan Covid-19 guna memutus mata rantainya.

PMKS-Dinsos-Jatim-saat-melakukan-rapid-tes-masal-3.jpg

Alwi mengatakan apabila ada satu penghuni UPT, khususnya di Balai PMKS yang positif Covid-19, ia segera membawa ke rumah sakit Menur untuk diisolasi.

Namun ia berharap agar tak ada penghuni UPT yang positif . "Tapi kita berharap mudah-mudahan tidak ada lah, karena kalau orang psikotik kaya gini dia positif susah juga," ungkap Alwi.

Selain melakukan upaya pencegahan dengan rapid test massal, Dinsos Jatim juga melakukan pencegahan lain yakni penyemprotan disinfektan di 35 UPT oleh Tim TAGANA secara serentak, juga menutup akses masuk tamu UPT. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sofyan Saqi Futaki
Sumber : TIMES Surabaya

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES