Peristiwa Daerah

Kreatif, Mahasiswa UMM Bikin Alat Cuci Tangan dari Bambu

Sabtu, 04 Juli 2020 - 17:55 | 121.00k
Kreativitas mahasiswa UMM membuat alat cuci tangan dari bambu. (Foto: Humas UMM)
Kreativitas mahasiswa UMM membuat alat cuci tangan dari bambu. (Foto: Humas UMM)

TIMESINDONESIA, MALANG – Kreativitas mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) terus dipompa. Kali ini, mahasiswa Kampus Putih UMM ini membuat alat cuci tangan dari bambu.

Lima mahasiswa gabungan dari berbagai program studi ini ialah Eddy Wibowo selaku koordinator kelompok, M. Iqbal Ashshiddiqie, Najla Syafiqa, Devy Aprilia dan Maulida Mahfudzah.

Mereka berkreasi saat melakukan program Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) di Desa Pandulangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Provinsi Kalimantan Selatan.

Alat-Cuci-Tangan-dari-Bambu-a.jpg

Alat cuci tangan yang dibuatnya dirancang dengan sistem injak untuk menghindari sentuhan tangan langsung. Tujuannya, untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Supaya masyarakat tidak menyentuh apa pun kecuali sabun pada saat mencuci tangan, apalagi di tempat umum. Kitakan tidak tahu, tuh, siapa saja yg menyentuh keran air tersebut," kata M. Iqbal Ashshiddiqie, salah satu anggota kelompok.

Bahan yang diperlukan cukup sederhana yaitu dua buah bambu, jeriken bekas, tali jemuran, dan satu buah kayu galam. Alat cuci tangan yang dibuat dari bahan dasar bambu ini selain mudah dibuat, juga dapat meminimalkan kontak sentuhan karena bisa digunakan hanya dengan menginjak pedal di bagian bawah. Pemasangan alat cuci tangan ini dipasang di depan Kantor Kepala Desa Pandulangan, ditempatkan strategis agar dilihat banyak orang.

Alat-Cuci-Tangan-dari-Bambu-b.jpg

"Menjaga sterilisasi dan higienis penggunanya maka perlu dibuat alat pencuci tangan tersebut, selain mudah dan praktis juga aman saat menggunakannya tanpa harus menyentuh kran air," pungkasnya.

Dosen Pembimbing Lapangan PMM UMM Drs. Mohammad Jufri, mengapresiasi gagasan dan kreativitas mahasiswa bimbingannya.

“Dengan program ini, warga Desa Pandulangan diharapkan terinspirasi untuk dapat memanfaatkan bahan sederhana namun mempunyai nilai guna yang tinggi pada saat masa pandemi seperti sekarang ini,” ungkap Jufri mengenai instalasi alat cuci tangan dari bambu karya mahasiswa UMM. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES