Peristiwa Daerah

Protes RUU HIP, Puluhan Kiai di Sumenep Datangi Kantor DPRD

Rabu, 01 Juli 2020 - 18:35 | 39.67k
Para Kiai dan Tokoh Masyarakat di Sumenep Saat Keluar Dari Ruang Pertemuan Anggota DPRD  Sumenep, Rabu (1/7/2020). (FOTO: Ach. Qusyairi Nurullah/TIMES Indonesia)
Para Kiai dan Tokoh Masyarakat di Sumenep Saat Keluar Dari Ruang Pertemuan Anggota DPRD Sumenep, Rabu (1/7/2020). (FOTO: Ach. Qusyairi Nurullah/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, SUMENEP – Sejumlah kiai dan tokoh masyarakat, Rabu, (1/7/2020) mendatangi kantor DPRD Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur. Kedatangan mereka ke kantor DPRD sebagai bentuk protes terhadap Rancangan Undang-Undang Haluan Ideologi Pancasila (RUU HIP).

Juru bicara para kiai, Moh Fahri Suyuti mengatakan RUU HIP yang akan dibahas oleh DPR RI jelas akan melukai umat beragama. Karena itu, para kiai di Sumenep terhadap RUU HIP melalui perwakilan daerah jelas dan tegas menolak segala bentuk upaya yang akan mengubah Pancasila sebagai dasar bernegara bangsa.

Penolakan ini, lanjut Fahri, berdasarkan pada keyakinan yang kuat para kiai di Sumenep bahwa Pancasila sebagai dasar negara sudah pas dengan kondisi Bangsa Indonesia yang majmuk dan religius. Kemajmukan itu akan terkoyak bila dasar negara diubah.

"Ini tidak boleh terjadi. Pancasila sudah final sebagai landasan negara. Nah, Kedatangan kami kesini untuk menyampaikan aspirasi kami, kami dengan keras menolak terhadap RUU HIP yang bergulir di DPR RI," kata Fahri.

Ditempta yang sama, Ketua DPRD Sumenep, Abd. Hamid Ali Munir mengatakan pihaknya akan menyampaikan aspirasi para kiai di Sumenep. Hamid memastikan, suara penolakan para kiai terhadap RUU HIP akan sampai ke meja DPR RI.

Dalam audensi tersebut, mereka ditemui Ketua DPRD Kabupaten Sumenep, KH Abd. Hamid Ali Munir yang berjanji akan menyampaikan aspirasi penolakan para kiai dan tokoh masyarakat Sumenep atas RUU HIP ini kepada DPR RI. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Madura

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES