Peristiwa Nasional

HUT ke-74 Bhayangkara, Panglima TNI Beri Kejutan ke Kapolri Idham

Rabu, 01 Juli 2020 - 12:48 | 41.56k
Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto memberikan kejutan kue ulang tahun kepada Kapolri Jenderal Idham Azis (tengah) di HUT ke-74 Bhayangkara, Rabu (1/7/2020). (Foto: Puspen TNI).
Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto memberikan kejutan kue ulang tahun kepada Kapolri Jenderal Idham Azis (tengah) di HUT ke-74 Bhayangkara, Rabu (1/7/2020). (Foto: Puspen TNI).

TIMESINDONESIA, JAKARTAPanglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto memberikan kejutan terhadap Kapolri Jenderal Idham Azis dalam peringatan HUT ke-74 Bhayangkara, Rabu (1/7/2020).

Dalam video yang diterima wartawan, tampak Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto membawa kue bertulis ucapan Dirgayahu Bhayangkara Ke-74. Saat memberikan kejutan ke Kapolri itu, lagu "Selamat Ulang Tahun" bergema untuk merayakan HUT Bhayangkara di kediaman Kapolri.

Kapolri tampak terkejut dengan kehadiran Panglima TNI beserta jajarannya ke kediamannya. Panglima TNI pun mengucapkan selamat HUT Ke-74 Bhayangkara terhadap segenap keluarga besar Polri.

"Saya atas nama seluruh keluarga besar TNI mengucapkan Selamat Hari Bhayangkara ke-74," ucap Panglima TNI Marsekal Hadi Tjajanto.

Panglima berharap korps Bhayangkara bisa semakin profesional, modern, terpercaya untuk melindungi, melayani, mengayomi masyarakat.

Kapolri Jenderal Idham Azis mengaku terharu atas kejutan dari Panglima TNI beserta jajarannya itu. "Saya atas nama pribadi dan institusi Polri mengucapkan terima kasih. Saya benar-benar terharu karena saya tidak tahu-menahu," ujarnya.

Kejutan Panglima TNI itu, sebagai bentuk perhatian dari seorang senior dan komandan terhadap Polri. "Bapak Panglima ke saya ini wujud sebagai perhatian seorang senior, seorang komandan terhadap insitusi Polri," tandas Kapolri Jendral Idham Azis saat menerima kejutan bertepatan HUT ke-74 Bhayangkara. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES