Peristiwa Daerah

Air Tak Lancar, Warga Perum Alam Asri Datangi Kantor PAM Tirta Kamuning Kuningan

Senin, 29 Juni 2020 - 22:17 | 51.70k
Direktur PAM Tirta Kamuning Kuningan, Deni Erlanda saat menerima Forum Warga Perumahan Alam Asri. (FOTO: Ipay Tribun Cirebon)
Direktur PAM Tirta Kamuning Kuningan, Deni Erlanda saat menerima Forum Warga Perumahan Alam Asri. (FOTO: Ipay Tribun Cirebon)

TIMESINDONESIA, KUNINGAN – Akibat pasokan air tidak lancar, beberapa tokoh masyarakat yang mengatasnamakan Forum Warga Perumahan Alam Asri Kabupaten Kuningan mendatangi Kantor PAM Tirta Kamuning.

Menurut Direktur PAM Tirta Kamuning Deni Erlanda, kedatangan forum warga perumahan itu untuk menyampaikan kekhawatiran pasokan air yang tidak lancar seperti tahun-tahun sebelumnya.

"Pihak manajemen PAM Kuningan, telah menyiapkan teknis lain. Yakni dalam memberikan kenyamanan melalui pengiriman air dengan kendaraan tangki PAM setiap hari," kata Deni saat menjawab keluh kesah para pelanggan di kantornya, Senin (29/6/2020).

Deni-Erlanda-2.jpg

Untuk lebih memberikan kepuasan terhadap pelanggan PAM, pihaknya telah menyiapkan saluran pasokan dari mata air baru (Cibangir, red) yang berada di Kecamatan Cigugur.

"Mudahan - mudahan bulan Juli bisa beroperasi seperti saluran air pada umumnya," kata Deni.

Deni mengklaim bahwa manajamen akan mewujudkan pasokan baru dari saluran air Cibangir beberapa hari kedepan. Mengenai perbaikan semua sudah dilakukan tim teknis.

"Tapi kita tinggal menunggu mesin pompa untuk kegunaan instalasi pasokan air tersebut," ujarnya.

Soal pasokan air bersumber mata air Cibangir, kata dia, menghasilkan volume air sebesar 60 liter perdetik. Jika dihitung, volume sebesar 60 liter itu bisa memberikan pemenuhan pasokan terhadap 600 pelanggan.

Menghadapi musim kemarau, Deni menjelaskan PAM Kuningan terbiasa memberikan pasokan air untuk daerah kekeringan. Namun hal ini, tentu akan dilakukan pembahasan dengan pemerintah terlebih dahulu.

"Sebab ini merupakan tanggungjawab pemerintah untuk menangkal warga yang terdampak kekeringan dalam membutuhkan air baku," katanya.

Selain itu juga, imbuhnya, manajemen juga hendak melakukan perubahan instalasi atau saluran air untuk para pelanggan di sekitaran Kuningan kota. Diketahui bahwa pasokan air di kawasan perkotaan ini mengandalkan air dari Waduk Darma.

"Namun, dengan adanya mata air Cibangir, pasokan air ini bisa untuk kawasan pelanggan di perkotaan," ucapnya.

Jadi Direktur PAM Tirta Kamuning, Deni menerangkan pasokan air bersumber Waduk Darma itu akan dialihkan salurannya. Khusus para pelanggan di kawasan Kuningan timur. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES