Peristiwa Nasional New Normal Life 2020

Terapkan Protokol Kesehatan Ketat, Mal Pelayanan Publik Magetan Dibuka Lagi

Senin, 29 Juni 2020 - 18:53 | 29.78k
Wakil Bupati Magetan, Nanik Endang Rusminiarti saat menghadiri acara pembukaan MPP. (Foto: M Kilat/TIMES Indonesia)
Wakil Bupati Magetan, Nanik Endang Rusminiarti saat menghadiri acara pembukaan MPP. (Foto: M Kilat/TIMES Indonesia)
FOKUS

New Normal Life 2020

TIMESINDONESIA, MAGETAN – Setelah beberapa bulan ditutup, Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Magetan kembali dibuka, Senin (29/6/2020). Namun, dengan menerapkan protokol kesehatan ketat bagi pengunjung.

"Hari ini kita uji coba buka MPP kembali. Semoga perekonomian para pedagang bisa meningkat kembali, setelah sempat lumpuh akibat pandemi Covid-19," ujar Wakil Bupati Magetan, Nanik Endang Rusminiarti.

Di tempat yang sama, Kepala DPMPTSP Kabupaten Magetan, Sunarti Condrowati menjelaskan, ada sejumlah protokol yang harus dipatuhi dan diterapkan masyarakat saat berada di Mal Pelayanan Publik.  Salah satunya, wajib mengenakan masker dan tidak berkerumun.

"Saat masuk, pengunjung akan di thermo gun terlebih dahulu, setah itu baru mencuci tangan. Bagi pengunjung, yang tidak pakai masker akan diminta kembali. Kemudian, pintu masuk dan keluar juga sudah kita bedakan," jelas Kepala DPMPTSP Magetan. 

Sebelumnya, Pemkab Magetan telah menyiapkan protokol kesehatan ketat yang aman dari Covid-19 serta menggelar doa bersama di gedung Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Magetan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES