Peristiwa Nasional

PT MSM Sumbang Alat Rapid Test kepada Pemkot Bitung

Jumat, 05 Juni 2020 - 12:06 | 24.80k
Presdir PT MSM David Sompie menyerahkan bantuan alat medis kepada Wali Kota Bitung Max J Lomban di Kantor Wa)li Kota Bitung, Kamis (04/06/2020). (FOTO: Herry Dumais/TIMES Indonesia.
Presdir PT MSM David Sompie menyerahkan bantuan alat medis kepada Wali Kota Bitung Max J Lomban di Kantor Wa)li Kota Bitung, Kamis (04/06/2020). (FOTO: Herry Dumais/TIMES Indonesia.

TIMESINDONESIA, GORONTALOPemkot Bitung, Sulawesi Utara mendapat bantuan alat rapid test dan alat medis lainnya dari PT. MSM, Kamis (4/6/2020).

Bantuan yang diserahkan PT. Mears Soputan Mining (MSM) dan PT.Archi Indonesia TBK, berupa alat rapid test dan masker. Bantuan diberikan oleh Presiden Diretur PT MSM David Sompie kepada Wali Kota Bitung Max J Lomban di Kantor Wali Kota Bitung.

Bantuan alat medis ini berjumlah 400 unit, 50 masker medis dan 3000 masker berbahan kain untuk warga Bitung.

"Semoga bantuan ini kami serahkan bisa membantu tim medis dan masyarakat yang sangat rentan dari Covid - 19," kata David Sompie. "Mudah-mudahan bantuan ini dapat meringankan kinerja tim medis di dalam menanggulangi Covid-19."

Wali Kota Bitung Max J Lomban menyampaikan terima kasih atas kepeduliaan PT MSM yang telah menyumbangkan bantuan masker dan alat rapid test ini. Bantuan ini sangat berarti sekali untuk penanggulangan wabah virus Covid-19.

"Saya selaku Pemerintah Kota Bitung dan mewakili tim medis mengucapkan terima kasih kepada manajemen PT MSM/TTN di bawah naungan PT Rajawali dan jajarannya atas bantuan alat medis yang diberikan ini. Perang melawan Covid-19 ini adalah menjadi tanggung jawab kita semua, tentunya bantuan ini sangat berharga dan berguna bagi kami khususnya tim medis dan masyarakat Kota Bitung pada umumnya," kata Lomban.

Turut hadir saat itu.Diantarannya,Para Asisten,Kadis Kesehatan,Kadis Sosial,Kadis PU,Kaban BPBD,PSC 119, staf Wali Kota Bitung. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES