Peristiwa Daerah

DLH Kota Blitar Siapkan Ratusan Tempat Sampah Khusus Limbah Masker

Kamis, 04 Juni 2020 - 18:22 | 95.07k
Pegawai DLH Kota Blitar menunjukkan Tong Sampah infeksius yang akan didistribusikan, Kamis (4/6/2020). (foto: Sholeh/Times Indonesia)
Pegawai DLH Kota Blitar menunjukkan Tong Sampah infeksius yang akan didistribusikan, Kamis (4/6/2020). (foto: Sholeh/Times Indonesia)

TIMESINDONESIA, BLITAR – Dinas Lingkungan Hidup Kota Blitar (DLH Kota Blitar) menyiapkan 150 tong sampah atau drop box khusus limbah masker di masyarakat. Ratusan tong sampah itu adalah pengadaan DLH untuk penananganan dampak Pandemi Covid-19. 

Kepala Bidang Penataan dan Pengendalian Lingkungan DLH Kota Blitar Denny Eko Prisanto mengatakan, sesuai surat edaran dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), pihaknya diminta untuk memfasilitasi tempat pembuangan sampah infeksius masker.

"Kita tahu penggunaan masker di masyarakat saat ini sudah lazim. Apalagi masker sekali pakai. Kita mencegah supaya limbah masker tidak dibuang sembarangan, " katanya, Kamis (4/6/2020). 

Denny mengemukakan, pengadaan drop box itu sebagai langkah untuk mencegah masyarakat membuang sampah masker ataupun alat medis lain sembarangan. Karena termasuk sampah infeksius, masker dikhawatirkan bisa menimbulkan penyakit di masyarakat. 

"Drop box ini rencananya kami distribusikan ke puskesmas dan klinik kesehatan. Kemudian di tempat-tempat fasilitas umum seperti perkantoran dan juga di lingkungan perumahan warga," urainya. 

Menurutnya, penempatan drop box di perumahan yang terdapat Orang Dalam Pantauan atau ODP menjadi prioritas. Karena dikatakannya, ODP banyak menghasilkan limbah infeksius berupa masker, tisu maupun pakaian pelindung. 

"Petugas kesehatan nanti yang akan mengambil untuk kemudian dimusnahkan dengan cara dibakar," imbuhnya. 

Selama ini, kata Denny, DLH Kota Blitar pengadaan rutin hanya untuk tong sampah pemilahan.Tetapi, karena masa pandemi Covid-19 dan intruksi dari KLHK maka diadakan tong sampah limbah masker infeksius tersebut. "Drop box ini kami distribusikan secara bertahap. Sementara sudah kami distribusikan ke pelayanan kesehatan," ulasnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Adhitya Hendra
Sumber : TIMES Blitar

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES