News Commerce

The Onsen Hot Spring Resort Kota Batu Buka Lagi

Kamis, 04 Juni 2020 - 18:18 | 358.60k
Tamu-tamu akan disambut ramah oleh staf The Onsen Hot Spring Resort, Kota Batu dengan tidak meninggalkan protokol kesehatan. (FOTO: The Onsen Hot Spring Resort for TIMES Indonesia)
Tamu-tamu akan disambut ramah oleh staf The Onsen Hot Spring Resort, Kota Batu dengan tidak meninggalkan protokol kesehatan. (FOTO: The Onsen Hot Spring Resort for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BATUThe Onsen Hot Spring Resort, Kota Batu, mulai tanggal 03 Juni 2020 buka lagi. Fight lagi.

Public Relations Manager, Septian Reca N, Kamis (4/6/2020) mengabarkan, jam operasionalnya mulai pukul 10.00 WIB hingga pukul 21.00 WIB, sesuai anjuran Pemerintah Kota Batu.

The-Onsen-Hot-Spring-Resort-b.jpg

"Kami tetap menerapkan protokol kesehatan untuk pencegahan perserbaran virus Covid-19 dengan menyiapkan wastafel untuk cuci tangan di seluruh area, dilengkapi sabun cuci tangan dan hand sanitizer," katanya.

Dari kantornya di Jl. Satsui Tubun I/80A, Malang, Seption juga menguraikan, pandemi Covid-19 telah memberikan dampak teramat sangat kepada Indonesia, terutama bagi bidang Industri kepariwisata-an khususnya di bidang per-hotelan.

"Dewasa ini kita diharuskan menjadi pribadi yang cukup awas dan tertib dalam menjaga kebersihan diri sendiri. Saling menjaga jarak aman antar sesama, dan selalu mengenakan masker bila bepergian keluar rumah," ujarnya.

Sehubungan dengan berakhirnya masa PSBB (Pembatasan Sosial Skala Besar), dan juga mengacu pada Surat Keputusan Pemerintah Kota Batu, The Onsen Hot Spring Resort mulai beroperasi lagi.

"Ketika anda pertama memasuki pintu utama The Onsen Hot Spring Resort Batu anda akan disambut dengan ramah staf kami yang membawa alat pengukur suhu dimana jika suhu anda melebihi batas normal maka anda tidak diijinkan masuk ke kawasan The Onsen Hot Spring Resort Batu," paparnya lagi.

"Kami juga menerapkan Kawasan Wajib Menggunakan Masker mulai anda masuk hingga selesai berjalan - jalan di The Onsen Hot Spring Resort Batu," tambahnya.

The-Onsen-Hot-Spring-Resort-c.jpg

Berbagai macam promo ditawarkan The Onsen Hot Spring Resrt, Batu selama musim buka kembali ini.

Mulai dari gratis 1 orang tiket masuk untuk pembelian 5 tiket masuk, potongan harga hingga 30% untuk produk makanan dan 50% untuk produk minuman, serta diskon 50% untuk sewa Yukata (Baju Khas Jepang).

Jika pengunjung ingin menginap di The Onsen Hot Spring Resort Batu juga diberikan harga special Rp 1.800.000,-/night/cottage untuk tipe Deluxe Suite. Harga tersebut sudah termasuk makan pagi untuk 4 Orang, berendam air panas belerang alami privat di masing - masing cottage, 4 Buah Yukata Kamar, Akses WIFI 24 jam, dan bisa menikmati seluruh fasilitas yang ada di The Onsen Hot Spring Resort Batu.

Untuk Reservasi silahkan menghubungi The Onsen Hot Spring Resort Batu, Jl. Arumdalu no 98 Songgokerto, Songgoriti Batu Tel 03415101888

About The Onsen Hot Spring Resort

The one and the only natural hot spring resort and Japanese restaurant in Batu, Malang of East Java.

It is ideally located in the amidst of lush pine trees scenery of the mountainous background in Batu, Malang. This is the ideal place for relaxing your mind and body .

Our 24 hour friendly staff will welcome you with fresh welcoming drink, and will lead you to the true Japanese villas and also the Japanese bathing culture and experience: ‘Onsen’.

It is believed that enjoying onsen will be beneficial for your well being.

Feel the uniqueness of our Japanese ambience and relaxing moment at The Onsen Hot Spring Resort. For more information: Septian Reca N. Publi Relations Manager Jl. Satsui Tubun I/80A - Malang Phone: 081 333 298 005 Email : [email protected] Website: www.theonsenresortbatu.com. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Widodo Irianto
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Batu

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES