Peristiwa Daerah Bencana Nasional Covid-19

Kompor Desa, Salah Satu Solusi Belanja Saat Pandemi Covid-19

Rabu, 03 Juni 2020 - 12:16 | 40.72k
Pamflet Kompor Desa solusi belanja saat Pandemi Covid-19. (Foto : Iksan for TIMES Indonesia)
Pamflet Kompor Desa solusi belanja saat Pandemi Covid-19. (Foto : Iksan for TIMES Indonesia)
FOKUS

Bencana Nasional Covid-19

TIMESINDONESIA, MALANG – Wabah Covid-19 membuat segala aktivitas, termasuk belanja menjadi terbatas. Solusi akan hal itu, adalah Kompor Desa.

Dengan program yang merupakan akronim dari Komunitas Pasar Online Desa ini, masyarakat bisa belanja tanpa harus keluar rumah dan tanpa kontak langsung. Kompor Desa itu diinisiasi oleh Pengasuh Padepokan Cinta Tanah Air atau Pacita, M Iksan.

Kompor-Desa-2.jpg

"Penyebaran virus ini membuat orang terbiasa membawa pulang atau mengirim barang pembelian mereka. Banyak konsumen makanan dan minuman membawa pulang produk yang dibeli untuk dikonsumsi di rumah atau melalui pengiriman online delivery," ujar M Iksan kepada TIMES Indonesia, Rabu (3/6/2020).

Lebih lanjut dia menjelaskan, banyak produk ritel diprediksi mengubah layanan menjadi berbasis pengiriman. Hal ini menyebabkan kinerja bisnis layanan pengiriman logistik diprediksi meningkat pesat.

Perubahan perilaku belanja tersebut kata dia, diprediksi akan bertahan lama meski pandemi Virus Corona usai karena membuat konsumen nyaman. Pada akhirnya, bisnis layanan pengiriman barang mengalami peningkatan permintaan

"Untuk itu, kami inisiasi Kompor Desa. Inisiasi WAg (WhatsApp Group) Pasar Online Rakyat Desa atau Kompor Desa ini dibuat untuk mensikapi kondisi saat ini yg kita dituntut untuk cerdas berdagang dengan media IT," ungkapnya.

Menurutnya, ini sudah dijalani melalui grup WhatsApp. "Nantinya akan terus kami kembangkan melalui situs maupun website supaya jangkauan semakin luas," jelasnya.

Sedangkan antusiasne terkait Kompor Desa kata Iksan sangat tinggi. "Dari yang gabung melalui grup itu, sudah terjadi transaksi dan penjajakan produk," tuturnya.

Ke depannya kata dia, Kompor Desa akan dikenalkan melalui seminar daring, lantaran sangat tepat dalam melakukan belanja selama Pandemi Covid-19. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES