Peristiwa Daerah

Bupati Pacitan Indartato Pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila via Daring

Senin, 01 Juni 2020 - 15:40 | 23.03k
Suasana saat Bupati Indartato ikuti upacara peringati hari lahir Pancasila di rumah dinas Pendapa Kabupaten (Foto: Humas Pemkab. Pacitan/Istimewa)
Suasana saat Bupati Indartato ikuti upacara peringati hari lahir Pancasila di rumah dinas Pendapa Kabupaten (Foto: Humas Pemkab. Pacitan/Istimewa)

TIMESINDONESIA, PACITAN – Peringati Hari Lahir Pancasila ke-75, Senin (1/5/2020), Pemerintah Kabupaten Pacitan, Jawa Timur tetap lakukan upacara melalui via daring. Seperti halnya yang dilakukan Bupati Pacitan Indartato.

Meski berbeda dengan tahun sebelumnya, akibat wabah pandemi virus Corona atau Covid-19 orang nomer satu di Pacitan itu mengajak kepada seluruh masyarakat untuk upacara secara daring di rumah masing-masing.

"Kita harus tetap melaksanakan upacara meski dari rumah masing-masing," katanya.

Upacara kali ini hanya dilakukan Pemerintah pusat melalui vidio conference yang diikuti seluruh instansi termasuk Pemerintah Daerah. Bupati Pacitan juga mengikuti upacara di rumah dinasnya melalui siaran TVRI Nasional.

Tampak berdiri sigap, dengan memakai baju putih lengan panjang, peci hitam nasional serta bermasker Bupati Pacitan Indartato, khitmad ikuti upacara Hari Lahir Pancasila hingga selesai.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES