Peristiwa Daerah

Terapkan New Normal di Muba, Sekda Pimpin Apel Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan

Senin, 01 Juni 2020 - 14:12 | 23.67k
Apel penegakan disiplin Protokol Kesehatan. (Foto: Kominfo Muba)
Apel penegakan disiplin Protokol Kesehatan. (Foto: Kominfo Muba)

TIMESINDONESIA, MUSI BANYUASIN – Sekretaris Daerah Drs H Apriyadi MSi memimpin Apel Gelar Pasukan pada Senin (1/6/2020) dalam rangka penegakan disiplin protokol kesehatan pada masyarakat menuju kehidupan new normal di wilayah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba).

Dalam acara di Halaman Makodim 0401 Muba ini, Sekda menyampaikan apresiasi kepada seluruh Jajaran Kodim 0401 Muba, Polres Muba dan Pemkab Muba yang terlibat langsung dalam satuan gugus tugas percepatan penanganan dan pencegahan covid 19.

"Khususnya dalam rangka penegakan disiplin dan penerapan protokol kesehatan di lokasi-lokasi fasilitas umum baik milik pemerintah maupun fasilitas-fasilitas umum non pemerintah menuju kehidupan new normal ke depanya yang akan kita hadapi dan jalani secara bersama sama," ujar mahasiswa Doktoral FISIP Unsri ini.

Alumnus Stisipol Candradimuka ini menyatakan di Kabupaten Musi Banyuasin ada 6 pasar yang perlu dilakukan penegakan disiplin protokol kesehatan. Oleh karenanya, ia berpesan kepada satgas Gugus Tugas yang akan turun ke lapangan agar menegakkan disiplin dan aturan berdasarkan protokol kesehatan.

"Dan edukasi kepada masyarakat, beri pengertian, dan jika perlu apabila tidak menurut berikan sanksi-sanksi sosial untuk menumbuhkan  kesadaran  seperti pembersihan lokasi pasar," terang eks Kadinsos Sumsel ini.

Terakhir, mantan Pj Bupati PALI ini juga berharap agar semua warga Musi Banyuasin wajib disiplin mematuhi protokol kesehatan seperti memakai masker, jaga jarak dan selalu cuci tangan meningkatkan imun tubuh tegasnya.

"Dengan masih adanya pandemi Covid-19 tentunya ini awal baru. Kita harus membudayakan hidup bersih dan sehat untuk selamanya masa pandemi ini," ujar Sekda Muba ini.

Kepala Disperindag Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) Azizah menerangkan bahwa enam pos pasar tersebut meliputi Pasar Randik, Pasar Perjuangan, Pasar Sungai Lilin, Pasar Babat Toman, Pasar Mangun Jaya, dan Pasar Bayung Lincir yang ada setiap hari, ditambah Pasar Kalangan yang jadwalnya hanya seminggu sekali. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : Palembang TIMES

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES