Peristiwa Nasional

Mulai 1 Juni 2020, Pemkot Bontang Buka Semua Rumah Ibadah

Minggu, 31 Mei 2020 - 22:52 | 37.40k
ilustrasi - Masjid Agung Al Hijrah di Kelurahan Tanjung Laut, Bontang Selatan (FOTO: klikkaltim.com)
ilustrasi - Masjid Agung Al Hijrah di Kelurahan Tanjung Laut, Bontang Selatan (FOTO: klikkaltim.com)

TIMESINDONESIA, BONTANG – Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) serta Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bontang sudah mengambil langkah untuk menerapkan New Normal. Fase pertama New Normal akan diterapkan mulai 1 Juni besok. Salah satu fasilitas umum yang mendapat relaksasi tahap awal Pemkot Bontang yakni tempat beribadah.

Kebijakan tersebut diambil untuk membuat tatanan kehidupan baru di tengah pandemi Covid-19. Setelah sejumlah fasilitas umum yang ditutup dua bulan terakhir akan dibuka kembali secara bertahap. Namun, masyarakat dituntut untuk menerapkan gaya hidup baru sesuai dengan protokol kesehatan Covid-19.

“Pengurus rumah ibadah wajib memperhatikan dan berkomitmen melaksanakan standar protokol pencegahan penyebaran Covid-19,” jelas Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni dalam surat edarannya yang diterima TIMES Bontang, Minggu (31/05/2020).

Ia juga menegaskan penerapan protokol kesehatan harus betul-betul dilaksanakan. Seperti menjaga kebersihan rumah ibadah, melakukan penyemprotan disinfektan secara berkala, juga diwajibkan menyediakan tempat cuci tangan dilengkapi sabun dan hand sanitizer.

Tidak hanya itu, setiap jemaah yang hadir pun diwajibkan menggunakan masker, membawa perlengkapan ibadah masing-masing, pun tidak dianjurkan bersalaman dan berpelukan. Masyarakat juga diminta untuk tetap menerapkan prinsip physical distancing. Dengan mengatur jarak minimal 1,5 meter.

“Kedepan, kebijakan ini akan diawasi dan dipantau serta akan dievaluasi secara berkala oleh unsur terkait, dengan memperhatikan perkembangan kasus Covid-19 di Kota Bontang,” tambah Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni. (*) 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES