Peristiwa Nasional NKRI Lawan Corona

Rapid Tes, 50 Personel Polres Pagaralam Negatif Covid-19

Minggu, 31 Mei 2020 - 21:25 | 24.71k
Tim Labkesda Pagaralam mengambil sampel rapid tes kepada Kapolres Pagaralam. (Foto: Asnadi/TIMES Indonesia)
Tim Labkesda Pagaralam mengambil sampel rapid tes kepada Kapolres Pagaralam. (Foto: Asnadi/TIMES Indonesia)
FOKUS

NKRI Lawan Corona

TIMESINDONESIA, PAGARALAM – Upaya preventif agar Covid 19 tidak menyebar luas, jajaran Polres Pagaralam melakukan rapid test bertempat di Mapolres Pagaralam.

Kapolres Pagaralam, AKBP Dolly Gumara SIK MH menyebutkan hal ini sebagai bentuk upaya pencegahan.

“Ada sekitar 50 personel mengikuti rapid tes, baik itu perwira dan bintara, termasuk anggota kita yang di Polsek,” ujar dia, Minggu (31/5/2020)

Mereka yang diambil sampel rapid test ini adalah mereka yang dinilai memiliki resiko tinggi.

“Anggota kita yang resiko tinggi karena mobilitasnya tinggi dalam menjalankan tugas. Alhamdulillah hasilnya non reaktif semua,” ujar dia. 

Kapolres tak menampik, sejumlah jajarannya memiliki mobilitas tinggi dalam menjalankan tugas di lapangan. Tidak terlepas dari itu, upaya preventif juga diarahkan kepada seluruh jajaran untuk waspada dan hati-hati dalam menjalankan tugas di tengah pandemik Covid 19 ini.

Di lingkup Polres Pagaralam sudah terjadwal Selasa dan Jumat untuk melakukan aktifitas olahraga. Juga berjemur di terik pagi hari sekitar 15 menit hingga 30 menit.

Sementara wacana tentang seluruh anggota Polres jajaran dilakukan rapid tes, Kapolres menegaskan belum diagendakan. Namun untuk saat ini rapid tes ini ditujukan mereka yang resiko tinggi.

“Ya itu tadi, mereka memiliki mobilitas tinggi, karena tuntutan tugasnya sebagai anggota Polri,” pungkasnya.

Sementara itu, Kabag Sumda Polres Pagaralam, Kompol Tri Warman menjelaskan selain Kapolres yang diambil sampel darahnya, juga diikuti Wakapolres beserta sejumlah jajaran Kabag, Kasat, KaPolsek, perwira, bintara bidang pelayanan dan Bhayangkari.

“Rapid tes melibatkan Tim Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) Dinas Kesehatan Kota Pagaralam,” ujarnya seraya mengatakan tes selanjutnya di Polres Pagaralam akan dilaksanakan 10 hari ke depan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES