Peristiwa Daerah Desa Aman Corona

Usai Desa Kembang, Kini Desa Sumberharjo Pacitan Jadi Kampung Tangguh Covid-19

Kamis, 28 Mei 2020 - 18:12 | 72.24k
Suasana saat launching Kampung Tangguh Covid-19 dari Tim Gugus Tugas Pacitan. (Foto: Heru For TIMES Indonesia)
Suasana saat launching Kampung Tangguh Covid-19 dari Tim Gugus Tugas Pacitan. (Foto: Heru For TIMES Indonesia)
FOKUS

Desa Aman Corona

TIMESINDONESIA, PACITAN – Setelah melaunching kampung tangguh Semeru guna mempercepat penanganan pandemi virus Corona atau Covid-19 di Desa Kembang, Pacitan beberapa waktu lalu. Hari ini Kamis (28/5/2020), Polres Pacitan kembali launching di Desa Sumberharjo, Pacitan, Jawa Timur.

Setiba di lokasi rombongan gugus tugas Covid-19 Pacitan disambut yel-yel tangguh oleh segenap Pemerintah Desa Sumberharjo, dilanjutkan peninjauan lumbung pangan, ruang isolasi, dapur umum serta posko relawan.

Kepala Desa Sumberharjo, Hariadi berharap dengan adanya kampung tangguh semeru yang baru saja dilaunching dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Bagi para pendatang yang mudik Pemdes mewajibkan isolasi mandiri.

launching-Kampung-Tangguh-b.jpg

"Setiap jalan yang masuk ke Desa Sumberharjo dijaga oleh relawan sebanyak 35 orang secara bergantian dan sudah berjalan selama dua bulan. Juga Desa Sumberharjo sudah menyiapkan ruang isolasi bagi warga pendatang yang dari luar kota," terangnya, Kamis (28/5/2020).

Sementara Kapolres Pacitan, AKBP Didik Hariyanto di tempat yang sama mengatakan ungkapan terimakasih kepada jajaran Pemdes Sumberharjo yang telah hadir dalam kegiatan tersebut. Meski suasana diguyur hujan dia berharap bertanda itu merupakan berkah.

Dirinya menambahkan bahwa program tersebut merupakan program unggulan Polda Jatim, dalam rangka memutus mata rantai Covid-19. Serta masyarakat Desa diharapkan dapat disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan.

"Meskipun dalam pelaksanaan hujan semoga membawa berkah bagi kita semua, diharapkan dengan adanya kampung tangguh semeru ini masyarakat Desa Sumberharjo selalu menerapkan protokol kesehatan. Dengan menjaga pola hidup sehat dan bersih, cuci tangan pakai sabun dan wajib pakai masker kapan dan dimanapun," sambutnya.

launching-Kampung-Tangguh-c.jpg

Sementara Bupati Pacitan, Indartato mengapresiasi Pemdes Sumberharjo yang telah siap melaunching kampung tangguh semeru. Diharapkan dapat mempercepat penanganan Covid-19, dengan mematui semua protokol kesehatan yang ada, Covid-19 segera sirna.

"Saya berterimaksih kepada Pemerintah desa Sumberharjo yang telah siap melauncing kampung tangguh semeru ini. Kita semua berdoa semoga wabah ini cepat berakhir dan Pacitan bisa kembali kepada keadaan seperti sebelum ada wabah Covid-19," harap, Bupati dua periode itu.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES