Peristiwa Nasional Bencana Nasional Covid-19

BPN Gresik Gerak Cepat Hadapi Era New Normal

Kamis, 28 Mei 2020 - 16:56 | 36.19k
Kepala Kantor BPN Gresik Dr Asep Heri saat menjelaskan teknis pelayanan di loket (FOTO: Akmal/TIMES Indonesia)
Kepala Kantor BPN Gresik Dr Asep Heri saat menjelaskan teknis pelayanan di loket (FOTO: Akmal/TIMES Indonesia)
FOKUS

Bencana Nasional Covid-19

TIMESINDONESIA, GRESIK – Badan Pertanahan Nasional Kabupaten Gresik atau BPN Gresik Jawa Timur gerak cepat dalam menghadapi fase New Normal di tengah pandemi Covid-19. Dua layanan baru berupa loket New Normal dan loket Investasi telah diresmikan.

Kepala Kantor BPN Gresik Dr Asep Heri mengungkapkan peresmian Loket New Normal sebagai penerapan prosedur standar pelayanan pertanahan di era tatanan baru atau “New Normal”. 

"Pelayanan pertanahan akan tetap dibuka secara normal dengan menerapkan protokol kesehatan, diantaranya pembatasan meja akrilik diantara petugas loket dan pemohon, perubahan penataan posisi, letak loket untuk menjaga jarak aman," kata Asep, Kamis (28/5/2020).

Kemudian, sistem lainnya tambah Asep adalah perubahan sistem loket layanan pertanahan dengan membatasi jumlah kapasitas pemohon, menggunakan masker, pengecekan suhu tubuh.

"Kami juga menyiapkan tempat cuci tangan pengambilan nomor antrian dengan aplikasi berbasis online yang dapat ditentukan nomor, jenis dan perkiraan waktu akan dilayani oleh petugas," tambah dia.

Peresmian Loket New Normal dan Investasi bisa dikatakan Asep pertama kali di Indonesia. Hal ini bertujuan untuk mempercepat pertumbuhan perekonomian di Gresik dan sekitarnya.

Sebab, kata Asep pembangunan infrastruktur di Gresik tumbuh pesat dengan adanya 2 Proyek Strategis Nasional. Yakni proyek tol KLB (Krian-Legundi-Buder) dan kawasan industri JIIPE (Java Integrated Industrial Prt Estate).

"Selain penerapan Loket New Normal, kami juga telah menambah satu loket layanan pertanahan yaitu Loket Investasi dan telah dilakukan uji coba selama 3 (tiga) bulan terakhir," terang Asep.

Dengan adanya Loket New Normal dan Investasi ini, Kakanwil BPN Jatim Heri Santoso mengapresiasi. Meski baru diterapkan pemerintah mulai 1 Juni, persiapan mengahadapi New Normal sudah disiapkan lebih awal.

Heri menyatakan, dengan adanya pandemi covid-19 ini investasi cukup terganggu. Bahkan banyak perusahaan yang gulung tikar. Oleh karena itu, pertanahan jangan sampai menjadi instansi yang mengganggu investasi.

"Presiden kan sudah mengarahkan untuk dipersiapkan langkah ke depan New Normal. Kementerian juga sedang membahas langkah-langkah ini. Tapi di luar dugaan Gresik sudah melangkah lebih awal," ujar Heri, mengapresiasi langkah BPN Gresik gerak cepat hadapi era New Normal. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sofyan Saqi Futaki
Sumber : TIMES Gresik

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES