Peristiwa Nasional Bencana Nasional Covid-19

Bupati Cirebon Membenarkan Dua Pedagang Pasar Sumber Positif Covid-19

Kamis, 28 Mei 2020 - 15:38 | 29.34k
Bupati Cirebon, Imron Rosyadi (FOTO: Devteo MP / TIMES Indonesia)
Bupati Cirebon, Imron Rosyadi (FOTO: Devteo MP / TIMES Indonesia)
FOKUS

Bencana Nasional Covid-19

TIMESINDONESIA, CIREBONBupati Cirebon membenarkan adanya dua pedagang pasar tradisional sumber Kabupaten Cirebon yang positif Covid-19 setelah dilakukan swab test massal yang dilaksanakan pada Senin (18/5/2020).

Bupati Cirebon, Imron Rosyadi mengumumkan secara resmi setelah melakukan rapat bersama Forkopimda di Ruang Paseban Kantor Bupati, Kamis (28/5/2020) siang.

"Benar adanya dua pedagang yang positif di pasar Sumber," kata Imron kepada TIMES Indonesia.

Dari kedua pedagang tersebut, hasil tracing dan tracking dari masing-masing pedagang diketahui satu pedagang setiap dua hari sekali belanja ke pasar Balong yang berlokasi di Kota Cirebon. Kemudian satu pedagang lainnya terlacak habis melakukan perjalanan ke Bandung.

"Dari dua pedagang itu, satu sering belanja ke pasar balong dua hari sekali dan satunya memiliki riwayat perjalan ke Bandung," ujarnya.

Dari kedua pedagang tersebut hasil tracking sebanyak 40 orang yang sempat melakukan kontak secara langsung dengan pasien positif Covid-19 ini. "Ada 40 orang yang akan kita lakukan swab karena sempat kontak langsung dengan kedua pedagang," bebernya.

Namun, gugus tugas masih memastikan sumber terpaparnya kedua pedagang tersebut berasal dari mana.

"Meskipun hasil tracing dan tracking kita sudah dapati, tapi masih kita pastikan kedua pedagang ini terpaparnya dari mana, apakah dari pembeli atau dari lainnya," ungkap Imron.

Saat ini dua pedagang pasar tersebut sudah dilakukan perawatan di ruang isolasi salah satu rumah sakit di Kabupaten Cirebon. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sofyan Saqi Futaki
Sumber : TIMES Cirebon

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES