Peristiwa Daerah Bencana Nasional Covid-19

H-1 Lebaran, Kasus Positif Covid-19 Jakarta Bertambah 127

Sabtu, 23 Mei 2020 - 15:32 | 29.24k
Ilustrasi Covid-19. (Foto:Shutterstock)
Ilustrasi Covid-19. (Foto:Shutterstock)
FOKUS

Bencana Nasional Covid-19

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Jumlah kasus baru positif Covid-19 di Provinsi DKI Jakarta bertambah 127 sehari jelang lebaran 2020. 

Berdasarkan data di website resmi Pemprov DKI, corona.jakarta.go.id, jumlah pasien positif di Jakarta saat ini mencapai 6.443 kasus. Update data pada Sabtu, 23 Mei 2020 pukul 13.00 WIB.

Dalam website tersebut juga disebutkan pasien yang sembuh di Jakarta sebanyak 1.587, pasien dirawat 2.006 orang, isolasi mandiri 2.346 orang, dan korban meninggal sebanyak  504 orang.

"Kasus positif Covid-19 di DKI Jakarta 6.443 orang. Dirawat 2.006. Sembuh 1.587. 504 orang Meninggal. Dan Isolasi mandiri 2.346 orang," tulis Pemprov DKI dalam website corona.jakarta.go.id, Sabtu (23/5/2020).

Secara keseluruhan, total kasus Covid-19 yang ditemukan di jakarta mencapai 8.235 kasus, dengan rincian 6.443 kasus positif dan 1.792 menunggu hasil. Adapun jumlah kasus positif di titik kelurahan mencapai 4.666 kasus dan 1.485 kasus di lokasi yang tidak diketahui.

Untuk peta sebaran per-Kelurahan, jumlah pasien dengan kasus positif terbanyak adalah kelurahan Sunter Agung dengan 141 kasus, disusul Petamburan dengan 128 kasus, Pademangan Barat (120 kasus), Kebon Kacang (90 kasus), Pondok Bambu (63 kasus), Maphar dan Kebon Melati masing-masing 60 kasus, Penjaringan (56 kasus), Kebon Jeruk dan Kelapa Gading Barat masing-masing 54 kasus,  Pondok Kelapa dan Kramat masing-masing 51 kasus, dan kelurahan Pegadungan dengan 49  kasus.

Sebelumnya, laporan per hari Jumat (22/5), jumlah pasien positif corona tercatat ada 6.316 kasus. Dari jumlah itu, 1.558 pasien dinyatakan sembuh dan 501 orang meninggal dunia.

Sebagai catatan, Pemprov DKI Jakarta sudah menerapkan pemberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) mulai 10 April 2020, dan sudah memperpanjang PSBB pada 24 April yang lalu demi mencegah semakin meluasnya penyebaran Covid-19 di ibu kota. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES