Peristiwa Nasional NKRI Lawan Corona

Pemalang akan Berlakukan Jam Malam

Sabtu, 23 Mei 2020 - 07:15 | 41.91k
Mobil keliling Diskominfo Pemalang saat sosialisasi pemberlakuan jam malam di seluruh wilayah Kabupaten Pemalang. (FOTO: Humas Pemkab Pemalang/TIMES Indonesia)
Mobil keliling Diskominfo Pemalang saat sosialisasi pemberlakuan jam malam di seluruh wilayah Kabupaten Pemalang. (FOTO: Humas Pemkab Pemalang/TIMES Indonesia)
FOKUS

NKRI Lawan Corona

TIMESINDONESIA, PEMALANGPemkab Pemalang, Jawa Tengah, akan berlakukan jam malam mulai pekan depan. Hal itu dilakukan untuk menekan angka penularan dan pencegahan terhadap persebaran Covid-19.

Pemkab melalui Badan Kesbangpol dan Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Pemalang, memberlakukan jam malam dengan pengecualian-pengecualian.

Pemberlakuan jam malam tersebut dituangkan dalam surat nomor 4431/1397, yang ditandatangani Sekda Pemalang M Arifin atas nama Bupati Pemalang.

Supaya kegiatan tersebut sukses dan lancar, Diskominfo Pemalang terus melakukan sosialisasi pemberlakuan jam malam kepada masyarakat melalui media siaran keliling di beberapa wilayah Pemalang timur, yang meliputi Kecamatan Petarukan, Comal, Bodeh, dan Kecamatan Ampelgading.

Jam malam direncanakan berlaku pada 27 Mei 2020 hingga 9 Mei 2020, mulai pukul 21.00-04.00 WIB.

Dalam sosialisasi tersebut disampaikan bahwa selama pemberlakuan jam malam warga masyarakat yang ada di wilayah Kabupaten Pemalang dilarang beraktivitas di luar rumah, termasuk aktivitas usaha, dagang, hiburan ataupun aktivitas sosial lainnya.

Sementara, pemberlakuan jam malam yang dikecualikan diantaranya SPBU, SPPBE, apotek, rumah sakit, klinik, puskesmas, hotel (tidak termasuk hiburan), jasa ekspedisi, UP Pasar Pemalang, sub UP Pasar Sayur dan Buah, karyawan/karyawati yang pulang atau berangkat kerja pada saat jam malam dibuktikan dengan surat tugas atau surat keterangan dari tempat bekerja, aktivitas masyarakat yang akan berobat atau mengakses layanan kesehatan ke rumah sakit, dan aktivitas lain yang sifatnya penting dan mendesak.

Melalui siaran keliling yang sebelumnya sudah dilakukan di beberapa kecamatan yang ada di wilayah Pemalang selatan, Diskominfo Pemkab Pemalang mengajak masyarakat untuk bersama-sama melawan virus Corona dengan cara disiplin, mematuhi anjuran pemerintah, dan mengikuti protokol kesehatan. Sosialisasi jam malam tersebut merupakan hari kedua dari empat hari yang direncanakan, mulai 21, 22, 23, dan 26 Mei 2020. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES