Peristiwa Daerah

Tiga Organisasi Marhaenis Indonesia Beri THR kepada Kaum Marhaen di Malang Raya

Jumat, 22 Mei 2020 - 15:56 | 41.50k
Aksi kepedulian yang dilakukan tiga organisasi Marhaenis. (Foto: Marhaenis Indonesia)
Aksi kepedulian yang dilakukan tiga organisasi Marhaenis. (Foto: Marhaenis Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Kolaborasi tiga organisasi yang tergabung dalam 'Marhaenis Indonesia' membagikan Tunjangan Hari Raya (THR) kepada kaum 'Marhaen' di Malang Raya, Jumat (22/05/2020).

Adapun gabungan Organisasi 'Marhaenis Indonesia' itu ialah GSNI Kota Malang, GMNI Malang Raya dan Pemuda Demokrat Kota Malang serta Pemuda Demokrat Kabupaten Malang.

Kordinator 'Marhaenis Indonesia', Andhi Widiono mengungkapkan selama pemberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Malang Raya sangat berdampak kepada ekonomi masyarakat. Menurutnya, PSBB Malang Raya tidak perlu dilakukan.

"Menurut beberapa referensi yang kami dapatkan cukup melakukan physical distancing sudah dapat memutus mata rantai pesebaran Covid-19. Tidak perlu sampai melakukan PSBB yang merusak tatanan ekonomi masyarakat," ujar Andhi Widiono dalam keterangan tertulisnya.

Pria yang akrab disapa Suneo itu berharap dengan adanya bantuan THR dari gabungan organisasi marhaenisme ini dapat sedikit membantu masyarakat yang membutuhkan.

"Kegiatan pembagian THR dan sembako ini semoga bisa membantu kaum marhaen walaupun tidak banyak," ucapnya.

Senada dengan Suneo, Sekretaris Bidang Advokasi DPC GMNI Malang Raya, Bagas Prakoso Wilis, berharap pemerintah tidak hanya hanya mengeluarkan regulasi terkait PSBB saja, namun juga harus memikirkan dampak jangka panjang yang dirasa merusak perekonomian masyarakat.

"Oleh karena itu kami disini hadir untuk sedikit meringankan beban yang harus ditanggung rakyat karena PSBB. Sekiranya paket THR ini dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang hari ini menderita karena pandemi ini," ucapnya.

Sementara itu, Sekertaris GSNI Kota Malang, Muhammad Ramadhani, juga berharap dengan adanya kolaborasi antara ketiga organ marhaenisme tersebut dapat membantu meringankan sedikit beban masyarakat Malang Raya. 

"Biapun sedikit tapi bisa membantu kaum marhaen, semoga pademi Covid-19 segera selesai," tuturnya.

Gabungan tiga organisasi 'Marhaenis Indonesia' itu mendistribusikan 500 paket bantuan sebagai THR kepada kaum Marhaen di Malang Raya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES