Peristiwa Nasional NKRI Lawan Corona

Menpora RI Apresiasi Aksi Sosial Forum Pemuda Betawi Bantu Warga Terdampak

Kamis, 21 Mei 2020 - 20:52 | 15.23k
Menpora RI Zainuddin Amali turun langsung berbagi sembako di Jalan Alhabsy, Tanah Abang, Jakarta, Kamis (21/5) sore. (Foto: Kemenpora RI)
Menpora RI Zainuddin Amali turun langsung berbagi sembako di Jalan Alhabsy, Tanah Abang, Jakarta, Kamis (21/5) sore. (Foto: Kemenpora RI)
FOKUS

NKRI Lawan Corona

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora RI) Zainudin Amali mengapresiasi aksi nyata dan aksi sosial yang dilakukan Forum Pemuda Betawi dan Badan Musyawarah Betawi yang berbagi sembako untuk membantu warga terdampak Pandemi Covid-19

Menurut Menpora, kegiatan sosial dalam bentuk apapun saat ini sangat diperlukan untuk meringankan beban warga. Hal itu merupakan tanggungjawab semua kalangan terlebih di tengah masa Pandemi.

"Ini menjadi tanggung jawab kita bersama apa yang dilakukan oleh Bawus Betawi dan Forum Pemuda Betawi ini adalah luar biasa saya memantau terus dan tanpa diminta sudah bergerak," kesan Menpora, saat turut berbagi sembako di Jalan Alhabsy, Tanah Abang, Jakarta, Kamis (21/5) sore.

"Ini bisa menjadi contoh dan memang kita harus hadir di tengah masyarakat membawa manfaat untuk orang-orang sekitar kita jadi jangan sampai enak sendiri apalagi tetangga kanan kiri ada yang kelaparan itu tidak boleh," lanjutnya. 

Menurut menteri yang hobi bermain golf ini, kegiatan gotong royong seperti ini adalah ciri khas bangsa Indonesia. Ia berharap pandemi segera berakhir dan masyarakat bisa kembali beraktifiras dengan normal.

"Inilah kegotongroyongan sebagai ciri bangsa Indonesia. Kita harus membiasakan diri hidup bersama seperti ini, tetap memperhatikan protokol kesehatan karena kita semua tidak tahu kapan pandemi ini akan berakhir," harap Menpora.

Politisi asal Sulsel itu mengajak semua kalangan agar tidak berdiam diri dan tetap harus produktif ditengah pandemi. Ia menganjurkan masyarakat tetap memperhatikan protokol kesehatan, menjaga jarak, dan menggunakan masker saat di luar serta selalu mencuci tangan agar terhindar dari penyebaran virus.

Sementara itu, Wakil Ketua Badan Musyawarah Betawi Rahmat HS berharap kegiatan aksi sosial ini dapat bermanfaat kepada masyarakat yang membutuhkan. "Semoga bantuan Pak Menteri ini bermanfaat untuk kita semua dan meringankan beban kita," katanya.

Ditambahkan Deputi BNPB, Lilik Kurniawan, kegiatan ini adalah wujud nyata sinergi pemerintah dan masyarakat khususnya para OKP yang peduli terhadap masyarakat yang saat ini menanggung beban berat adanya pandemi Covid-19.

"Kami sangat mendukung aksi sosial ini. Dengan adanya gotong royong dan sosial dan dukungan satu dengan yang lain ini akan mempermudah bagi kita dan masyarakat terlindungi paling tidak dari sembako yang kita bagikan yang sangat dibutuhkan masyarakat," ujar dia didampingi Kadispora DKI Jakarta, Para Pimpinan OKP, serta para ketua RT/RW Tanah Abang yang hadir.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Haris Supriyanto
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES