Peristiwa Nasional NKRI Lawan Corona

Batalyon A Pelopor Polda Maluku Utara Tinjau Posko Pencegahan Covid-19

Sabtu, 04 April 2020 - 23:37 | 38.38k
Foto bersama Danyon Akbp Priyo Utomo Teguh Santoso (tengah) dengan unsur Muspika saat meninjau posko Covid-19. (FOTO: Istimewa)
Foto bersama Danyon Akbp Priyo Utomo Teguh Santoso (tengah) dengan unsur Muspika saat meninjau posko Covid-19. (FOTO: Istimewa)
FOKUS

NKRI Lawan Corona

TIMESINDONESIA, SOFIFI – Memudahkan pengawasan kegiatan pencegahan penyebaran virus Corona (Covid-19) di wilayah Kecamatan Oba Utara, unsur Muspika dan Batalyon A Pelopor Satuan Brimob Polda Maluku Utara mengecek tempat yang akan dijadikan Posko Covid-19 di Sofifi, Sabtu (4/4/2020).

Kegitan tersebut, dihadiri langsung oleh Komandan Bataliyon A Pelopor Akbp Priyo Utomo Teguh Santoso, dan dari berbagi instansi lain, yaitu TNI, BNPB, Branch Manager Bank Mandiri( KCP SOFIFI ), PNS Kecamatan Oba Utara,Tim Medis Puskesmas Galala dan perwakilan masyarakat Kecamatan Oba utara.

Komandan Bataliyon A Pelopor Akbp Priyo Utomo Teguh Santoso saat pengecekan juga turut memberikan bantuan berupa air minum dan makanan ringan kepada personil dan petugas posko Covid-19.

Ia menyampaikan bahwa, kegiatan gabungan ini dilaksanakan dalam rangka mengecek kesiapan anggota dan petugas kesehatan lainya, saat melaksanakan tugasnya mengantisipasi penyebaran virus Corona.

Priyo juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada dan patuh aturan pemerintah yang berlaku saat ini. Dengan maksud untuk memberikan perlindungan kesehatan dan keselamatan kepada masyarakat. "Agar wilayah kita terhindar penyebaran wabah Covid-19 ini," ujarnya.

Menurutnya, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap masyarakat wilayah Maluku Utara dan Sofifi khususnya.

Ia berharap para petugas baik TNI-POLRI maupun unsur Muspika yang terlibat dalam kegiatan pencegahan agar senantiasa menjaga kesehatan.

"Dalam melaksanakan tugas yang mulia ini, gunakan alat pelindung diri sesuai standar WHO. Semoga jauh dari virus Covid-19 ini, dan selalu dalam lindungan Allah S.W.T," harap Komandan Batalyon A Pelopor Satuan Brimob Polda Maluku Utara ini. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES