Peristiwa Daerah

Merasa Terbantu Program JKN-KIS, Umiya: Terima Kasih BPJS Kesehatan

Kamis, 26 Maret 2020 - 12:50 | 20.95k
Umiya warga RT 04 RW06, Desa Cerme Kidul, Kecamatan Cerme, Kabupaten Gresik saat memperlihatkan kartu BPJS (Foto: Akmal/TIMES Indonesia)
Umiya warga RT 04 RW06, Desa Cerme Kidul, Kecamatan Cerme, Kabupaten Gresik saat memperlihatkan kartu BPJS (Foto: Akmal/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, GRESIK – Umiya, warga RT 04 RW06, Desa Cerme Kidul, Kecamatan Cerme, Kabupaten Gresik, Jawa Timur mengaku merasa terbantu dengan kehadiran program Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) dari Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan (BPJS Kesehatan). 

Melalui program itu, Umiya tak mengeluarkan uang untuk biaya pengobatan saat keluarganya dirawat di rumah sakit. 

Setahun lalu, ia merasakan pengalaman cukup menegangkan. Dua keluarganya masuk rumah sakit secara bersamaan. Ibunya mengidap diabetes dan suaminya didiagnosa batu ginjal.

Saat itu, yang membuat Umiya tegang adalah perkiraan pembiayaan perawatan yang menurutnya akan membebani perekonomian keluarga. Namun permasalahan yang ia rasakan sirna begitu saja ketika ia menjadikan JKN-KIS sebagai solusi pengobatan keluarganya.

"Saya gak bisa bayangkan jika gak ikut BPJS, mungkin sudah puluhan juta untuk bayar perawatan di rumah sakit. Ikut program ini, gratis perawatan hingga sembuh total," katanya, Kamis (26/3/2020).

Selain untuk pengobatan ibu dan suaminya, Umiya membeberkan program JKN-KIS juga dirasakan oleh anaknya. Saat itu, anaknya tengah hamil dan menjalani operasi caesar ketika melahirkan.

Diungkapkan Umiya, seluruh kebutuhan caesar atau proses persalinan dengan melalui pembedahan itu dilakukan secara profesional oleh tenaga medis. Bahkan saat perawatan dan paket obat semua gratis.

"Jadi sangat membantu sekali, apalagi untuk kalangan ekonomi menengah kebawah seperti saya ini. Saya sadar manfaatnya sehingga sejak lama dan awal ada program ini langsung ikut," ungkapnya.

Umiya yang merupakan peserta mandiri kelas III itu mengungkapkan jika perawatan yang dilakukan oleh rumah sakit sangat bagus. Bahkan, tak ada perbedaan antara yang mengikuti JKN-KIS dengan umum.

Bahkan, ia mengaku program JKN-KIS saat ini semakin mudah. Bahkan banyak pelayanan yang bisa diakses secara daring. Hal ini semakin memudahkan peserta dalam mendapatkan pelayanan.

"Saya kira gak ada bedanya, perawatannya pun bagus. Intinya saya dan keluarga sangat terbantu ketika mengikuti program ini, apalagi pelayanannya saat ini semakin mudah," imbuhnya.

Sebagai informasi program JKN-KIS yang dijalankan oleh BPJS Kesehatan sangat membantu dalam upaya pelayanan kesehatan, khususnya kepada masyarakat yang perlu melakukan berobat rutin. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Gresik

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES