Peristiwa Daerah

Kota Bekasi Tambah 8 Rumah Sakit Rujukan Baru

Kamis, 26 Maret 2020 - 09:04 | 531.68k
RS Mitra Keluarga Bekasi Timur menjadi RS Rujukan baru pasien Covid-19 di Kota Bekasi. (FOTO: mitrakeluarga.com)
RS Mitra Keluarga Bekasi Timur menjadi RS Rujukan baru pasien Covid-19 di Kota Bekasi. (FOTO: mitrakeluarga.com)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Pemerintah Kota Bekasi mengumumkan penambahan 8 Rumah Sakit (RS) rujukan baru untuk penanganan wabah virus corona atau Covid-19. Penambahan ini seiring dengan semakin masifnya pola penyebaran virus corona terutama di wilayah penyangga ibu kota; Bekasi, Depok, Tanggerang dan Bogor. Dengan adanya penambahan itu, di kota Bekasi kini punya 46 RS rujukan pasien Covid-19.

Bukan hanya Rumah Sakit, menurut Wali kota Bekasi Rahmat Effendi, jika dibutuhkan pihaknya akan menyulap asrama haji, Islamic Center atau Stadion Patriot apabila terjadi kejadian luar biasa disebabkan banyaknya warga yang diisolasi akibat covid-19.

“Di RSUD kita sediakan 3 lantai khusus sebanyak 50 tempat tidur, ditambah sarana di 8 RS Swasta, RS Tipe D Pemkot Bekasi dan jika perlu kita buat di asrama haji, Islamic Center ataupun di dalam Stadion Patriot. Apapun itu untuk setiap tindakan yang dibutuhkan,” kata Rahmat di Stadion Patriot Candrabaga, Kota Bekasi, Rabu, (25/3/2020).

Data dari situs bekasikota.go.id, Kamis (26/3/2020), delapan RS Rujukan tambahan tersebut yakni RS Ananda, RS Awal Bros Bekasi, RS Awal Bros Bekasi Timur, RS Mitra Keluarga Bekasi Barat, RS Mitra Keluarga Bekasi Timur, RS Permata Cibubur, RS Hermina Bekasi, dan RS Mitra Keluarga Pratama Jatiasih.

Sampai saat ini, jumlah total ODP atau orang dalam pemantauan di Kota Bekasi sebanyak 160 orang, pasien dalam pengawasan (PDP) ada 82, dan 15 orang telah dikonfirmasi positif Covid-19.

Lebih rinci, ada 92 orang dari total 160 ODP dinyatakan sembuh dari virus corona dan 132 lainnya masih dipantau. Kemudian dari 82 Pasien Dalam Pengawasan (PDP), 8 orang sembuh dan 74 lainnya masih dirawat. Sementara  15 orang yang dinyatakan positif corona semuanya dalam perawatan rumah sakit rujukan di Bekasi. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sofyan Saqi Futaki
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES