Peristiwa Daerah Virus Corona 2020

Pemkab Situbondo Kirim 5000 Masker untuk TKI di Hongkong

Jumat, 14 Februari 2020 - 00:50 | 41.23k
Bupati Situbondo H. Dadang Wigiarto SH. dan Wakil Bupati Situbondo Ir. H. Yoyok Mulyadi M.Si. usai komonikasi dengan salah satu TKI di Hongkong untuk Kirim 5000 Masker (Foto: Fawaid/TIMES Indonesia)
Bupati Situbondo H. Dadang Wigiarto SH. dan Wakil Bupati Situbondo Ir. H. Yoyok Mulyadi M.Si. usai komonikasi dengan salah satu TKI di Hongkong untuk Kirim 5000 Masker (Foto: Fawaid/TIMES Indonesia)
FOKUS

Virus Corona 2020

TIMESINDONESIA, SITUBONDO – Maraknya Virus Corona membuat tidak nyaman para pekerja asal Situbondo. Salah satunya Mulyati (49) asal panji Situbondo.

Dia TKI yang berada di Hongkong dan melakukan komunikasi langsung dengan Bupati Situbondo H Dadang Wigiarto SH dan Wakil Bupati Situbondo Ir.H.Yoyok Mulyadi M,Si melalui video call di ruang Intelligence Room pada Kamis (13/02/2020).

Pemerintah daerah merespon cepat keluhan  para TKI asal Situbondo sebanyak 36 orang yang mengharapkan bantuan pengiriman masker. Mereka mengeluhkan  langkanya dan mahalnya masker yang ada di Hongkong,  sehingga membuat para TKI menjadi tidak tenang.

Bupati-SItubondo-b.jpg

Dari hasil komunikasi yang dilakukan Bupati dan Wakil Bupati bersama salah satu TKI asal Situbondo,  diperoleh keterangan  mahalnya harga masker. Dengan perbandingan  1 boks masker isi 50 lembar di Situbondo dengan harga 200 ribu,  sedangkan di Hongkong bisa mencapai  700 ribu hingga 1 juta. 

Edisi-Jumat-14-Februari-2020-ketua-pemkab-situbondo.jpg

Untuk itu mereka berharap pemerintah daerah bisa membantu pengiriman masker ke para TKI asal Situbondo.

Wakil Bupati Situbondo Yoyok Mulyadi menjelaskan untuk tahap awal pemerintah daerah akan mengirim 5000 lembar, terdiri dari 3000 lembar dari Dinas Kesehatan Situbondo dan 2000 dari CSR.

Bupati-SItubondo-c.jpg

Pengiriman dilakukan melalui jasa pengiriman dan didistribusikan melalui koordinator para TKI, dengan alamat yang sudah ditentukan. Dan selanjutaya jika stok di Situbondo masih mencukupi, maka akan dikirim untuk tahap kedua. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Situbondo

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES