Gaya Hidup

Tahun Tikus Logam, 3 Shio Ini Paling Beruntung

Minggu, 26 Januari 2020 - 05:16 | 305.59k
Tahun Baru Imlek (Grafis: TIMES Indonesia)
Tahun Baru Imlek (Grafis: TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Kita telah memasuki tahun Tikus Logam. Menurut ahli Feng Shui, tahun ini akan menjadi tahun yang membuka banyak peluang sekaligus situasi yang tak bisa diprediksi. Di tahun ini, ada beberapa shio yang dipercaya memiliki peruntungan lebih. Shio apa saja yang akan paling beruntung di Tahun Tikus ini?

Melansir dari Cosmopolitan, berikut ini tiga shio yang paling beruntung di tahun Tikus Logam.

1. Shio Macan

Tahun 2020 diprediksi akan menjadi tahun yang menjanjikan sukses bagi mereka yang bershio Macan. Semua urusan yang akan dihadapi shio Macan tahun ini berpeluang berhasil asalkan shio Macan percaya pada diri mereka sendiri dan berhenti mempertanyakan diri sendiri.

Shio Macan memiliki karakteristik yang intens, passionate, dan mudah percaya dan semua sifat itu akan berakibat positif tahun ini.

2. Shio Naga

Shio Naga di tahun 2020 diprediksi akan menemukan keyakinan pada diri sendiri dan menemukan jati diri mereka, terutama dalam bidang karier di mana kualitas positif dalam diri mereka akan diakui oleh kolega dan atasan.

Namun, dengan keberhasilan tersebut, akan ada godaan bagi shio Naga untuk berubah sikap secara radikal, jadi mereka harus tetap menjaga kerendahan hati dan memikirkan orang lain.

Tahun Tikus ini juga diprediksi menjadi tahun yang bagus bagi shio Naga untuk memulai pekerjaan baru atau tahap selanjutnya dalam karier mereka.

3. Shio Ular

Mereka yang bershio Ular di tahun 2020 akan mengalami evolusi personal dan menemukan banyak hal baru yang menarik perhatian serta membantu mereka memahami arah hidup yang lebih baik. Shio Ular diprediksi memasuki tahun yang menguntungkan dan penuh kesuksesan.

Meski Tahun Tikus Logam membawa peruntungan, yang harus diwaspadai oleh shio Ular adalah kebosanan mereka dalam rutinitas sehari-hari. Jangan lengah meskipun situasi tampak wajar dan tenang-tenang saja karena mungkin ada perselisihan dengan orang di antara lingkar pertemanan atau anggota keluarga. Jangan kehilangan kesabaran dan pikir dua kali sebelum mengambil keputusan yang tergesa-gesa. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES