Indonesia Positif

FKIP Unisla Saring Generasi Unggul di Bidang Sains dan Bahasa

Selasa, 21 Januari 2020 - 15:09 | 64.04k
Para pemenang foto bersama usai penutupan Olimpiade Unisla Science, Mathematics, and English Competition (Usmec) 2020, Sabtu, (18/1/2020). (Foto: Rif’atul Machmudah/AJP TIMES Indonesia)
Para pemenang foto bersama usai penutupan Olimpiade Unisla Science, Mathematics, and English Competition (Usmec) 2020, Sabtu, (18/1/2020). (Foto: Rif’atul Machmudah/AJP TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, LAMONGAN – Fakultas Ilmu Pendidikan dan Keguruan (FKIP) Universitas Islam Lamongan (Unisla) menyaring generasi unggul dengan menggelar Olimpiade Unisla Science, Mathematics, and English Competition (Usmec) 2020.

Elly Anjarsari, Ketua Panitia Usmec 2020, membeberkan, olimpiade ini mempertandingkan para siswa SMA sederajat se Jawa Timur, Sabtu, (18/1/2020).

FKIP-Unisla-2.jpg

"Olimpiade ini diikuti 105 peserta dari berbagai sekolah di Jawa timur," ucapnya disela sela olimpiade yang disaksikan H Bambang Eko Muljono, Rektor Unisla, Hj Nuril Badriyah, Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, Dr Madekhan, Dekan FKIP, dan Moh Nurman, Wakil Dekan FKIP.

Menurutnya, ratusan siswa tersebut berasal dari Kabupaten Lamongan, Kabupaten Gresik, Kabupaten Bojonegoro, Kabupaten Tuban, Kabupaten Jombang, Kabupaten Mojokerto, Kabupaten Kediri, dan Kabupaten Blitar.

"Dengan adanya kegiatan semacam ini, saya berharap banyak bermunculan bibit bibit unggul dari generasi muda yang memiliki minat belajar terhadap mata pelajaran IPA, Matematika, dan Bahasa Inggris," kata Anjarsari.

FKIP-Unisla-3.jpg

Lebih lanjut Ia menguraikan, pada Usmec yang mengusung tema "Usmec Creates Good Character and Achievement" ini muncul nama Chantyk Faricha Nur Zubaidah dari SMAN 2 Lamongan sebagai juara 1 lomba bidang IPA.

Sementara di bidang Matematika, Philip Fernando dari SMAK St Albertus Malang keluar sebagai juara 1 dan Avicena Yanfa'tuasikal dari SMA Luqman Al-Hakim, menjadi yang terbaik di bidang Bahasa Inggris. "Kedepan FKIP Unisla akan terus berusaha mencari bibit berprestasi dalam bidang sains dan Bahasa Inggris," tutur Anjarsari. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : AJP-4 Editor Team
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES