Indonesia Positif

BBPP Batu Memperingati Hari Kesadaran Nasional, Ini Pesan Kepala Balai

Jumat, 17 Januari 2020 - 10:25 | 50.71k
Peringatan Hari Kesadaran Nasional. (FOTO: AJP/TIMES Indonesia)
Peringatan Hari Kesadaran Nasional. (FOTO: AJP/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BATUBBPP Batu melaksanakan upacara Hari Kesadaran Nasional yang bertempat di lapangan kantor Balai, (17/1).

Kegiatan ini diikuti oleh pegawai PNS dan Non PNS Balai Besar Pelatihan Peternakan Batu beserta mahasiswa dan siswa-siswi yang sedang melalukan PKL/Magang. 

upacara-BBPP-Batu-2.jpg

Kepala BBPP Batu, Dr. Wasis Sarjono, S.Pt, M.Si yang diwakili oleh Ariffien SP, MP selaku Widyaiswara Ahli Utama BBPP Batu dalam sambutannya disampaikan agar Upacara Hari Kesadaran Nasional berupa upacara bendera yang rutin diperingati setiap tanggal 17 setiap bulan, memiliki makna yang sangat penting untuk kita semua para pagawai BBPP Batu. 

Selain itu, diingatkan agar pegawai BBPP Batu segera menyelesaikan SKP akhir tahun 2019 dan segera menyusun rencana atau kontrak kerja tahunan tahun 2020 karena tanggal 17 Januari 2020 merupakan batas akhir untuk pengajuan SKP Tahunan. 

upacara-BBPP-Batu-3.jpg

Pada kesemptan tersebut diingatkan kembali kepada mahasiswa/siswa PKL agar menyusun jurnal harian agar ketika nanti menyusun laporan akhir tidak akan mendapatkan kesulitan. Mahasiswa/ siswa PKL juga diwajibkan mengikuti kegiatan praktik lapang dengan sungguh-sungguh dan galilah ilmu sebanyak-banyaknya di Balai ini. 

Di akhir sambutannnya Kepala BBPP Batu berpesan untuk tetap terus bersemangat dalam menjalankan tugas sebagai ASN dan melaporakan kinerjanya tiap bulan dalam bentuk laporan bulanan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : AJP-5 Editor Team
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES