Olahraga

Xavi Akui Menolak Tawaran Melatih Barcelona

Jumat, 17 Januari 2020 - 16:03 | 43.02k
Xavi mengaku didekati Barcelona untuk menggantikan Ernesto Valverde (Foto: SkySports)
Xavi mengaku didekati Barcelona untuk menggantikan Ernesto Valverde (Foto: SkySports)

TIMESINDONESIA, SPANYOLXavi membenarkan jika Barcelona mendekati dirinya untuk menawarkan posisi pelatih menggantikan Ernesto Valverde, namun ia menolaknya karena hal itu diyakini terlalu dini dalam karirnya.

Legenda Blaugrana yang saat ini merupakan pelatih klub Qatar, Al Sadd itu mengaku berbicara dengan direktur olahraga Barca, Eric Abidal dan chief executive Oscar Grau pada pekan lalu.

"Ya, memang benar saya dapat tawaran dari Barcelona, mereka di sini untuk berbicaradengan saya, tapi saya tak menerimanya karena saya tak merasa saat ini waktu yang tepat buat saya," ujar sang pemegang rekor penampilan terbanyak untuk Barca.

Xavi sendiri mengaku berterima kasih atas tawaran itu, apalagi melatih Barca adalah mimpinya. "Namun ini bukan waktu yang tepat. Saya harus jujur pada Anda dan semua orang," imbuhnya.

Dengan Barca akhirnya memilih Quique Setien sebagai pelatih baru, ia pun memberikan dukungan penuh. "Saya menyukainya sebagai pelatih. Hati saya untuk Barcelona dan saat ini untuk Quique Setien. Saya berharap yang terbaik untuknya, inilah kebenarannya," sambung Xavi.

Selama 17 tahun membela Barcelona, Xavi meraih 15 trofi dengan rekor catatan penampilan selama 767 kali selama 1998 hingga 2015. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Dhian Mega
Sumber : Sky Sports

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES