Peristiwa Daerah

Barang Bukti Dikembalikan, Korban: Terimakasih Polres Malang

Jumat, 17 Januari 2020 - 13:47 | 38.64k
Kapolres Malang AKBP Yade Setiawan Ujung saat mengembalikan barang bukti. (FOTO: Binar Gumilang/TIMES Indonesia)
Kapolres Malang AKBP Yade Setiawan Ujung saat mengembalikan barang bukti. (FOTO: Binar Gumilang/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANGPolres Malang mengembalikan barang bukti kejahatan jalanan yakni dua unit truk dan seekor sapi limousin kepada para korban, Jumat, (17/1/2020). Penyerahan barang bukti tersebut dilakukan Kapolres Malang, AKBP Yade Setiawan Ujung kepada para korban.

Setelah diserahkan barang bukti itu, salah seorang korban tampak bersyukur, hingga memeluk Kapolres Malang.

Salah seorang warga yang menjadi korban pencurian truk asal Desa Pringu, Bululawang, Mulyadi mengucap terimakasih kepada Polres Malang yang sudah mengembalikan truk miliknya

"Saya bersyukur truk saya bisa kembali. Tentunya saya terimakasih kepada Polres Malang," ujar Mulyadi kepada TIMES Indonesia. Dia menjelaskan, truknya dicuri oleh sopirnya sendiri.

"Pelakunya baru ikut sama saya jadi sopir. Kejadiannya Desember 2019 lalu. Terus dibawa kabur dan ditemukan di Mataram," terangnya.

Saat truknya dicuri, dirinya langsung melaporkan ke Polsek Bululawang. "Saat laporan di Polsek Bululawang ditangani dengan baik. Hingga akhirnya ditemukan dan dikembalikan," urainya.

Sementara itu, Kapolres Malang AKBP Yade Setiawan Ujung, barang bukti truk dan sapi limousin langsung dikembalikan ke pemiliknya.

"Truk yang dikembalikan, dipinjam pakai oleh pemiliknya. Selain itu, kami juga mengembalikan satu ekor sapi limousin," katanya.

Kapolres Malang AKBP Yade Setiawan Ujung mengatakan, Polres Malang akan langsung mengembalikan barang bukti milik korban, apabila proses hukumnya telah selesai. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sofyan Saqi Futaki
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES