Peristiwa Nasional
Panglima TNI Dampingi Presiden RI Pantau Banjir dari Udara
Senin, 06 Januari 2020 - 10:22 | 25.96k
Subscribe TIMES TV KLIK
Editor: Ferry Agusta Satrio
TIMESINDONESIA, JAKARTA – Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto mendampingi Presiden Joko Widodo memantau kondisi banjir Jabodetabek dari udara. Pemantauan dilakukan dengan menggunakan Helikopter Kepresidenan Super Puma L-2 AS - 332, Minggu (5/1/2020).
Selain Panglima TNI, ikut mendampingi Presiden Jokowi dalam pemantauan udara ini yakni Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Kepala BNPB Doni Monardo.
Selama pemantauan udara, sejumlah rencana mengantisipasi banjir didiskusikan bersama, seperti pemasangan vetiver untuk mengendalikan fungsi lahan. (*)
Publisher | : Rizal Dani |