Indonesia Positif

LPD Unisla Lamongan Masuk Jajaran Terbaik Nasional

Kamis, 12 Desember 2019 - 12:56 | 47.05k
Dr Madekhan, M.Si, Ketua LPD Unisla mempresentasikan laporan hasil pelaksanaan Diklat Kepala Sekolah dalam lokakarya di Lorin Hotel, Solo, Kamis, (12/12/2019). (Foto: Rif’atul Machmudah/AJP TIMES Indonesia)
Dr Madekhan, M.Si, Ketua LPD Unisla mempresentasikan laporan hasil pelaksanaan Diklat Kepala Sekolah dalam lokakarya di Lorin Hotel, Solo, Kamis, (12/12/2019). (Foto: Rif’atul Machmudah/AJP TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, LAMONGAN – Lembaga Penyelenggara Diklat (LPD) Universitas Islam Lamongan (Unisla) patut berbangga dengan masuk dalam salah satu penyelenggara diklat penguatan kepala sekolah terbaik se-Indonesia.

Apresiasi ini disampaikan dalam lokakarya hasil pelaksanaan Bantuan Pemerintah Diklat Penguatan Kepala Sekolah di Lorin Hotel, Solo, yang berlangsung sejak hari Selasa-Jum’at (11-13/12/2019).

Dr Madekhan, M.Si, Ketua LPD Unisla menjelaskan, dalam penilaian LPD Unisla mendapat nilai 95 pada evaluasi penyelenggaraan diklat, sementara dari sisi evaluasi pengajar juga mendapat nilai 95.

Unisla-b.jpg

“Hal ini tentu menjadi salah satu prestasi tersendiri mengingat Unisla baru pertama kali mendapat amanat untuk menyelenggarakan Diklat Penguatan Kepala Sekolah," ujar Madekhan, di tengah-tengah kesibukannya mengikuti lokakarya, Kamis, (12/12/2019).

Lebih lanjut Ia menjelaskan, beberapa hal yang menjadi aspek penilaian diantaranya adalah terkait dengan kualitas penyelenggaraan, kualitas pengajar, sarana prasarana, transparansi serta akuntabilitas pelaporan, baik pelaporan narasi maupun pelaporan keuangan.

Unisla-c.jpg

“Apa yang sudah dicapai sampai saat ini tentu harus dipertahankan dan ditingkatkan lebih baik lagi, agar hambatan-hambatan yang terjadi pada penyelenggaraan diklat yang sudah dilaksanakan bisa diminimalisir dan mendapat respon yang cepat ke depan, sehingga output serta outcome yang diharapkan bisa maksimal," tutur Madekhan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : AJP-4 Editor Team
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES