Peristiwa Daerah

Tim SAR Gabungan Cari Remaja Hilang di Pantai Trianggulasi Banyuwangi

Senin, 09 Desember 2019 - 20:14 | 46.35k
Petugas gabungan melakukan koordinasi (FOTO: Rizki Alfian/TIMESIndonesia)
Petugas gabungan melakukan koordinasi (FOTO: Rizki Alfian/TIMESIndonesia)

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Tim SAR Gabungan dikerahkan untuk membantu mencari keberadaan korban yang hanyut di Pantai Trianggulasi, Taman Nasional Alas Purwo (TNAP) Banyuwangi, Senin (9/12/2019).

Koordinator Tim Basarnas Banyuwangi, Taufiqurrahman mengatakan, personel gabungan tersebut terdiri dari unsur TNI, Polri, Tim Basarnas, TRC BPBD, relawan, hingga nelayan setempat.

"Terdiri dari 4 personel Basarnas, 4 Personil TRC BPBD Banyuwangi, 2 personil Polairud, Polri dan TNI, 6 Tim SAR, relawan, nelayan hingga keluarga korban," katanya kepada TIMES Indonesia.

Menurut Taufiq, pencarian dilakukan mulai pukul 06.00 WIB. Sesuai assessment tadi malam, pencarian hari ini menyisir sekitaran Pantai Trianggulasi, lokasi terdekat tiga korban hanyut.

“Kondisi gelombang pantai selatan saat ini sedang naik. Meski masih terbilang tinggi, namun pencarian tetap dilakukan,” ungkapnya.

Jika hari ini dua korban belum juga ditemukan, maka akan dilanjutkan pada esok hari. Basarnas akan terus mencari hingga 7 hari ke depan.

Diberitakan sebelumnya, tiga orang remaja asal Kecamatan Tegaldlimo, Banyuwangi, Jawa Timur, dikabarkan terseret ombak pantai Trianggulasi Taman Nasional Alas Purwo (TNAP), Minggu (8/12/2019) sekitar pukul 13.30 WIB.

Korban hilang diduga saat mencari kerang di pesisir pantai. Korban sebenarnya ada empat orang. Namun satu orang selamat dan satu lagi ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.

Korban yang ditemukan selamat adalah Reza. Sedangkan yang ditemukan meninggal adalah Redi (14) asal Desa Kedungasri, Kecamatan Tegaldlimo, Banyuwangi. Sementara itu korban yang hingga di Pantai Trianggulasi, kini belum ditemukan adalah Sulton, dan Desta (14). Keduanya berasal dari Desa Kalipahit, Kecamatan Tegaldlimo. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ferry Agusta Satrio
Publisher : Sofyan Saqi Futaki
Sumber : TIMES Banyuwangi

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES